Motomaxone.com — Pembaca sekalian, beberapa hari terakhir ini sedang viral di beberapa jejaring sosial dan media tentang aksi ‘MONASCO CRASH’. Mendengar kata tersebut, admin langsung teringat dengan lintasan sirkuit balap Monaco yang merupakan lintasan paling menantang (*menurut admin) di kejuaraan Formula 1 yang terkenal dengan tikungan-tikungan tajamnya.
Namun bukan sirkuit monaco yang menjadi fokus utama, melainkan kata ‘MONAS’ yang ternyata diplesetkan menjadi MONASCO lantaran di jalanan sekitar monas ini sedang ramainya biasa dijadikan aksi cornering para anak-anak motor yang doyan unjuk gigi dengan kemampuannya. Singkat cerita Monasco mungkin merupakan singkatan dari Monas Cornering ya.
Aksi cornering dengan ngebut di ruas jalan sekitar monas ini menjadi perhatian lebih lantaran terjadi kecelakaan yang melibatkan dua pengendara Yamaha R15 dimana yang satu menggunakan R15 generasi lawas dan satunya menggunakan Yamaha New R15 VVA.
Terlihat detik-detik ketika pengendara R15 lawas terjatuh dan akhirnya mengenai pengendara New R15 dan kemudian kembali membuat celaka pengendara motor lainnya yang kebetulan sedang melintas.
Selain aksi ndlosornya dua pengendara R15 ini, ternyata banyak juga aksi jatuhnya pengendara yang memang sengaja melakukan balapan dengan cornering di Monasco ini. Anehnya, banyak yang beraksi di monasco yang merupakan jalanan umum ini adalah pengendara motor sport fairing baik itu motor berkapasitas mesin kecil 150cc hingga motor sport berkapasitas mesin besar, seperti R25, Ninja 250 dan banyak lagi kelas motor besar bergenre sport fairing lainnya.
Bagaimanapun alasannya, tentu aksi ngebut dengan cornering bukan diperuntukkan bagi jalanan fasilitas umum. Lalu mengapa kondisi seperti ini masih saja terus terjadi ?
Banyak hal, diantaranya kesadaran diri atas keselamatan baik untuk dirinya dan untuk orang lain memang kurang dari sisi pengendaranya sendiri. Faktor tren sehingga ikut-ikutan, hingga tidak adanya tindakan yang mampu mencegah mereka beraksi di ruas jalan monas yang dijadikan aksi balap bak lintasan sirkuit.
Apapun merk motornya, ngebut dan cornering seperti yang dilakukan di ruas jalan monas (fasilitas umum) seperti ini merupakan tindakan ilegal yang tidak seharusnya dilakukan. (red)
[display-posts category=berita-umum]
Kolom Komentar