Honda CBR250RR Facelift 2020 ? Sudah saatnya..

Motomaxone.com – Dua hari yang lalu penulis sempat membahas tentang isu bahwa Honda sedang mempersiapkan CBR250RR-R sebagai penantang Ninja ZX-25R (Ninja 250, 4 silinder) namun sebenarnya yang lebih memungkinkan untuk beberapa waktu kedepan ini adalah Honda CBR250RR versi facelift alias generasi ke-2 dari sport 250cc, 2 silinder DOHC besutan Honda.

Honda CBR250RR Facelift 2020 ? Sudah saatnya..

Usia generasi pertama dari sport 250cc andalan Astra Honda Motor (AHM) ini sudah mulai menginjak 3 tahun. Artinya meskipun terus diproduksi baru, tentunya motor ini bukanlah barang baru karena selama tiga tahun berturut-turut ini, pembaruan CBR250RR masih berkutat pada varian warna dan livery nya saja.

Sedangkan kita tahu bahwa rival terberatnya dari Kawasaki sudah meluncurkan generasi ketiga dari Kawasaki Ninja 250 FI semenjak keberadaannya yang dimulai dari generasi karburator hingga menuju ke sistem injeksi. Lebih jauh bahkan, Kawasaki sudah berencana memasukkan ZX-25R yaitu varian Ninja 250 versi 4 silinder.

Untuk itu Honda perlu beraksi. Seperti beberapa sumber media jepang mengatakan bahwa facelift Honda CBR250RR itu semakin dekat waktunya untuk memberikan penyegaran yang berbeda ketimbang yang ada saat ini.

Terbaru selain kabar adanya fitur Quick Shifter yang akan diadopsi pada Honda CBR250RR adalah output power sport 250cc honda ini yang kabarnya akan mencapai 41 HP dengan spesifikasi teknis yang nyaris sama yaitu tetap mengusung mesin 250cc, 2 silinder (tanpa turbo). Artinya akan ada penambahan sebesar 3 HP dari versi saat ini yang mengusung spesifikasi power mencapai 38 HP.

Dan tentu saja upgrade performa itu penulis nilai mudah untuk dilakukan oleh Honda. Namun seperti yang sudah disampaikan blogger senior mas iwan banaran, bahwa penyegaran baru CBR250RR Facelift ini belum bisa dipastikan 100% tepat. Apalagi slentingan kabar menyebutkan bahwa fitur Quick Shifter ini merupakan fitur tambahan saja yang mana pemilik CBR250RR generasi pertama juga memiliki kesempatan untuk mengupgrade sistem transmisinya untuk dibekali fitur tersebut.

Disisi lain, penulis lebih menginginkan sesuatu yang berbeda drastis pada Honda CBR250RR Generasi 2 nantinya. Seperti halnya BeAT baru yang mendapatkan penyegaran rangka/sasis baru. Mengapa tidak demikian juga dilakukan untuk motor sport 250cc nya ini.

Performa memang juga menjadi poin penting bagi Honda untuk tetap menjaga image nya untuk tetap superior. Jika Kawasaki bisa memberikan selisih 1 HP agar berdampak pada image superior produknya terhadap honda, mengapa Honda tidak bisa mengupgrade 3 HP lebih tinggi dari model lamanya. Toh secara fitur, banyak juga yang belum dimiliki rival yang mana sudah dimiliki CBR250RR lebih dulu.

About MOTOMAXONE.COM 4629 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Kolom Komentar