FP2 MotoGP Qatar 2015, Marc Marquez Kembali Raih Catatan Waktu Terbaik. Tim MotoGP 2015 Masih Gagal Untuk Lebih Kompetitif…
|Pembaca sekalian, sesi latihan bebas motogp Losail, Qatar berlanjut dengan diselesaikannya FP2 yang diselenggarakan hari ini waktu setempat. Tak ada kejutan lain dari pemegang waktu terbaik, Marc Marquez membuktikan kapasitasnya kembali sebagai juara dunia bertahan menjelang seri balap pembuka Losail, Qatar 2015.
Marquez mencetak waktu tercepat memecahkan rekor catatan waktu terbaik yang ditorehkan dirinya sendiri di FP1 kemarin. Kali ini Marquez menembus rekor waktu 1’54.828. Sebuah torehan waktu yang lumayan baik bahkan dibandingkan semua kontestan motogp yang lain. Tak hanya Marquez, Pedrosa pun juga tak tergeser dari posisi 2 nya selama 2 sesi berturut-turut. Bagaimana dengan yang lain?
Ducati kembali unjuk gigi di kesempatan kali ini dengan diwakili Dovizioso menempatkan Ducati di posisi 3 besar tercepat, meskipun demikian GAP dengan marquez masih cukup besar mencapai setengah detik.
Berbeda Ducati yang masih mending, Yamaha bahkan tak bersuara di 2 sesi latihan bebas kali ini baik di FP1 maupun FP2. Lorenzo yang berusaha keras untuk mengejar ketertinggalan harus puas di posisi 6 dengan gap 0,7 detik Marquez. Begitu hal nya dengan Valentino Rossi. Rossi sebanding 11-12 dengan catatan waktu yang dimiliki Lorenzo.
Apakah Marquez dan kontestan motogp lainnya sudah cukup bagus secara penampilan? YA.Tapi tak cukup bagus dalam mencetak hasil terbaik di sirkuit losail. Hasil catatan waktu terbaik milik Marquez di losail FP2 kali ini, bahkan masih belum cukup kompetitif. Pasalnya, rekor Marquez di FP2 kali ini masih kalah bagus dengan catatan waktu yang dibuat oleh Jorge Lorenzo di 2008 silam yang mencapai 1’53.927.
Nah artinya apa? bahkan semua tim motogp 2015 bahkan bisa dibilang gagal karena tidak ada satupun yang mampu setidaknya setara dengan catatan waktu Lorenzo pada 2008 silam. (~fn)
____________________
Related Post :
- Sky VR46 Avintia, Satu Tim Dua Livery Tim Satelit Ducati MotoGP 2021
- Bradl Repsol Honda Absen, Honda Tersisa 2 Motor di GP Emilia Romagna Misano
- Spekulasi Kans Juara Dunia MotoGP ke-10 Valentino Rossi, Bisa Tapi Berat Menurut Lin Jarvis
- Rahasia Sukses Rossi di GP Andalusia, Terkuak Permintaan Khusus Kepada Bos Yamaha
- Dilema Marc Marquez, Patah Lengan Atas Hingga Harus Siap Balap Kembali Akhir Pekan Ini
- Hasil Balap MotoGP Jerez 2020, Quartararo Pecundangi Tim Pabrikan Hingga Drama Marc Marquez
- Sakit Kepala Akibat Corona Virus, FIM Putuskan Perpanjang MotoGP Hingga 2021
- Kelas MotoGP GrandPrix Qatar 2020 Batal Digelar
- Launching Repsol Honda MotoGP 2020 di Indonesia, Marc Marquez Janji Pertahankan Gelar Juara Dunia
- Rossi Bicara Kemungkinan Berganti Tim Dengan Quartararo di Tahun 2021