Kupas Tuntas Rencana Besar ATPM Jepang Untuk Perkembangan Sport Entry Level 250cc di Indonesia [Analisa Ringan Desember 2013]

Beberapa waktu selanjutnya yang masih berbarengan dengan even tersebut, di jepang telah digelar Tokyo Motor Show 2013. TMS 2013 begitu mengagetkan dan menjadi sorotan dunia otomotif kala ternyata Yamaha memperkenalkan calon sport 250cc tersebut di even ini dengan label Yamaha R25 yang masih sebatas konsep. Meskipun memiliki model konsep, nyatanya begitu menarik perhatian publik kala impresi desainnya begit mengesankan. Balutan body yang dibuat semirip mungkin dengan Yamaha M1 di motogp menjadi bahan obrolan tersendiri dimana-mana. Namun bukan tanpa cacat, minusnya deltabox membuat tak sedikit yang menantikan yamaha R250 merasa kecewa. Namun, lagi-lagi hal itu akan terbayar nantinya saat versi produksi diluncurkan.

Disaat Kawasaki dan Honda membuat produk 300cc sebagai pengganti di hampir seluruh dunia, mengapa yamaha malah berani memperkenalkan kelas 250ccnya. Bukankah akan menjadi kekecewaan nantinya jika perbedaan hanya 50cc saja menjadi bahasan yang buruk dan berkepanjangan?

Yamaha R25
Yamaha R25

Jawaban tersebut akhirnya fnc dapatkan saat di even yang sama tempat dikenalkannya Yamaha R25, Honda memperkenalkan New CBR 250R versi 2014. Jelas bukan tanpa alasan Honda meluncurkan 2 versi CBR berbeda kapasitas sedikit ini pada even motor show kelas dunia yang bersamaan. CBR 300R pada EICMA Milan 2013 dan NEW CBR 250R pada even Tokyo Motor Show 2013.

Fnc pun berspekulasi, jika demikian keadaannya. Maka hal yang terjadipada kawasaki dimana memisahkan pasar 250cc untuk indonesia dan 300cc untuk eropa, amerika dan beberapa negara maju di asia akan pula diterapkan oleh Honda dan Yamaha. Yamaha yang keukeuh berani memasarkan sport entry level 250cc disinyalir akan diperkenalkan pertama kali di indonesia, hal ini berkaitan erat bahwa yamaha indonesia memiliki hubungan kerjasama yang kuat dengan icon balap dunai yamaha di motogp dengan menjadi salah satu sponsor beberapa tahun terakhir.

Ini berarti pula bahwa baik honda dan kawasaki tidak akan memasarkan Ninja 300 FI dan CBR 300R nya di indonesia. Diperkuat dengan eksistensi Ninja 250 FI yang diluncurkan pertama kali di indonesia, ditambahkan dengan rencana AHM mendatangkan NEW CBR 250R 2014 pada tahun depan. Dan sebentar lagi akan diramaikan pula oleh Yamaha R25 versi produksi massalnya, yang ketiganya adalah kloning sport tertinggi pabrikan masing-masing. Hal ini berarti pula, ada kemungkinan Yamaha R3 (versi 300cc dari Yamaha R25 produksi massal) akan pula dihadirkan untuk pasar diluar indonesia. So, menginjak pada kesimpulannya Indonesia akan diplot sebagai pengembangan motor 250cc untuk kawasaki, honda dan yamaha. Dan dalam waktu dekat tidak akan ada rencana masing-masing motor 300cc mereka didatangkankan di indonesia, atau tidak sama sekali ya. (fnc)

___________________

Berita Terkait :

[display-posts tag=250][display-posts tag=cbr-250r][display-posts tag=cbr-300r][display-posts tag=ninja-250r][display-posts tag=ninja-300]

About MOTOMAXONE.COM 4629 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

4 Comments

  1. Kenapa Kawak n Honda ga masukkin versi 300cc? Tarif PPnBM untuk kelas di atas 250cc jauh lebih besar ketimbang 250cc ke bawah. Itung2an bisnisnya ga bakalan masuk klo jual versi 300cc. pilihannya mending jual 250cc atau moge 600cc ke atas

1 Trackback / Pingback

  1. Kupas Tuntas Rencana Besar ATPM Jepang Untuk Perkembangan Sport Entry Level 250cc di Indonesia [Analisa Ringan Desember Perdana]OTOMOTIF | OTOMOTIF

Kolom Komentar