Givi Luncurkan Full Set Box Untuk Perlengkapan Touring ala Yamaha MT-07…. Bisa Jadi Referensi MT-25 dan Naked Bike Lainnya Nih….

MT-07 Givi 003

Popularitas motor sport memang pada kenyataannya menjadi idola, apalagi jika berbicara remaja pastinya pada doyan tuh dengan motor sport dengan fairing. Begitu juga dengan fn dulu kesengsem sekali dengan apapun jenisnya motor sport fairing. Seiring bertambahnya waktu, pandangan tersebut menjadi berganti.

Jika dimasa remaja lebih suka embel-embel sport… posisi berkendara menunduk namun sekarang bagi kebanyakan orang tak terkecuali fn lebih memilih motor yang memiliki ergonomi lebih bersahabat. Yup, motor tanpa fairing yang membuat posisi berkendara si pengendara sedikit lebih tegak sehingga mampu mengakomodir perjalanan jauh. Manfaatnya cuma satu yaitu kenyamanan. Tentunya berbeda prioritas dengan saat remaja dulu…. sukanya ngebut… :mrgreen:

MT-07 Givi 002

Seperti tampilan salah satu motor yamaha yang satu ini yang begitu fn suka. Yamaha MT07 yang bertransformasi menjadi motor siap touring. Yamaha MT-07 yang diperlakukan spesial oleh pabrikan Givi dengan membuat bermacam-macam box mulai dari Top Box, Double Side Box dan Tank Bag tak lupa berikut juga dengan braketnya yang khusus dibuat Givi untuk MT-07. Tak hanya itu, givi juga membuat handguard khusus MT-07 sebagai bagian dari paket perlengkapan tersebut. Hmmm jadi kekar kan…

MT-07 Givi 001

Box givi untuk MT-07 ini mungkin bisa pula sebagai referensi bagi pemilik Yamaha MT-25 ataupun pengguna motor naked bike yang ingin membangun motornya seperti gambar diatas. Kenyamanan semakin bertambah dengan tidak perlu lalu membawa tas punggung jika box yang tersedia seperti yang di demokan givi pada MT-07 tersebut. Tentu saja selain nyaman bisa membawa barang bawaan tanpa membebani tubuh, juga aman untuk tubuh karena lebih rileks. Model seperti ini nih yang ingin fn wujudkan suatu saat nanti. Namun tentu saja Anti-Aksesoris Strobo dan Towa yang ingin diutamakan oleh pengguna jalan lain… membaur aja lebih nyaman pastinya. (~fn)

Tambahan :

Untuk masing-masing harganya pasti pada pengen tahu nih…. motornya sendiri aja bikin nyesek dada xixixixii….

Top Box Givi V47Β  = 3,4 Jutaan
Side Box Givi V35 = 4,7 Jutaan
Tank Bag Givi XS306 = 1,7 Jutaan
Handguard = 1,5 Jutaan

Jadi kesemuanya perlengkapan touring yang disediakan untuk MT-07 ini hanya seharga sekitar 10 jutaan. Berminat ? πŸ˜†

==============

Contact Person :

Invite BBM : 794C91C4

FB : http://www.facebook.com/fncounter

Twitter : @fncounter_blog

Email : fncounter.blog@gmail.com

_________________

Related Post :

[display-posts category=otomotif]

About MOTOMAXONE.COM 4629 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

13 Comments

Kolom Komentar