First Look Yamaha YZF-R25 Movistar GP….. Harga OTR Malang 54,9 Jutaan dan SOLD OUT Ditebus Konsumen
Selamat siang guys…. dari beberapa produk baru yamaha indonesia akhir-akhir ini yang sudah pada resmi dirilis semuanya yang sangat menarik perhatian adalah versi Livery Movistar Yamaha. Bukan karena apa, sebagian besar produk yamaha berkaitan erat dengan kesuksesan mereka di motogp sejak lama, apalagi Yamaha Factory saat tahun ini sedang dalam masa gemilangnya untuk melengserkan dominasi repsol honda.
Momentum inilah yang secara cerdas digunakan yamaha untuk semakin mendongkrak image produk serta penjualan produk mereka masing-masing. Dari beberapa produk anyar livery movistar yamaha, satu yang belum fn jumpai sebelumnya adalah seri Yamaha YZF-R25. Di klaim memiliki DNA motogp, pantas saja jika R25 Movistar layak ditunggu oleh penggemarnya. 250cc, DOHC, Body Bongsor, Image Motor kencang dikelasnya berikut laburan warna bak motogp membuat produk satu ini semakin istimewa.
Nah… beberapa hari lalu fn pun mendapati kabar bahwa YZF-R25 Movistar GP ready di diler SMS Motor Randuagung Singosari. Fn pun meluncur ke lokasi untuk melihat unit tersebut…
Fisrt Look Impression Yamaha YZF-R25 Movistar GP, tak berbeda dengan versi reguler, edisi movistar hanya berbeda pada varian warnanya saja dimana kali ini YIMM mengusung edisi Livery Movistar Yamaha MotoGP. Laburan warna dasar tak berbeda dengan dengan MX King Movistar ataupun New Vixion Advance movistar yang pernah fn ulas sebelumnya.. dimana warna dasar yang digunakan adalah biru total sedangkan motif khas motogp dibuat dengan tambahan permainan striping… namun tidak terlihat adanya lapisan vernis yang melindungi striping tersebut sehingga akan sangat rawan tergores atau terlepas oleh tangan jahil hehe…
Tak hanya body saja yang mendapat laburan warna biru laut khas tim yamaha motogp, Velg pun menyesuaikan warna tim yamaha factory tahun ini yang juga diwarna dengan biru (tahun sebelumnya velg selalu menggunakan warna hitam). Dari pantauan fn unit yang rencananya ‘hanya’ untuk didisplay tersebut ternyata sudah SOLD OUT broh… alias sudah laku terjual oleh konsumen asal Singosari Malang. Dan untuk edisi ini tidak cukup banyak dealer yang ready di area malang… seperti SIP Lawang tidak ada unit R25 Movistar GP yang ready.
Sekarang yang menjadi penasaran untuk diketahui berapa harganya untuk OTR Malang? Untuk area malang, YZF-R25 Movistar GP dibanderol dengan harga Rp. 54.950.000. Harga ini terpaut 600ribu lebih mahal ketimbang versi warna regulernya.. namun tentunya sudah mengakomodir keinginan anda yang mungkin ngebet banget dengan livery motogp pada motor idamannya ini. (~fn)
______________________
Related Post :
- Honda CBR250RR Red Eyes, Modifikasi Nampak Simpel Tapi Cukup Mahal
- Beli Motor Honda Harus Inden ? Mungkin Ini Salah Satu Alasannya…
- Ngalas Bareng WR155R Spesial Ramadhan, Cara Ngabuburit Yamaha STSJ dan Konsumen
- YIMM Hadirkan Yamaha X-Ride 125 Model Tahun 2022
- Yamaha Sabet 8 Penghargaan Otomotif Award 2022, Si Lucu Fazzio Turut Menang
- Yamaha STSJ Jatim Berbagi Tips Rawat Aki Motor di Rumah
- 2022 Honda Genio, Bergaya Gambot Dengan Roda Scoopy
- Restorasi Yamaha Aerox 155 Pemenang Fix & Ride, Ganteng Maksimal !!
- 2022 Honda CBR1000RR-R Fireblade SP Tricolor 30th Anniversary, Tepat Dirilis Sebelum Event MotoGP Mandalika
- AHM Launching Virtual Matic Baru Besok, Honda ADV 250 !!
Like & Share
- Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Twitter(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Pinterest(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Tumblr(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Reddit(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Linkedln(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Skype(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi via Pocket(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk mencetak(Membuka di jendela yang baru)
Related
Related posts:
- Yamaha MX King Livery GP Movistar Ditebus Konsumen Wonogiri Seharga 19,85 Jutaan….
- Yamaha New Vixion Advance Reguler dan Movistar Sudah Ready di Kota Malang…. Harga OTR Malang 25 Jutaan….
- Harga Yamaha New R15 GP Movistar OTR Malang Jawa Timur, Tembus 36,6 Jutaan !!
- Harga Yamaha New Vixion Movistar MotoGP 2017 OTR Malang Jawa Timur Hanya 27,4 Jutaan !!
Related Posts
-
Jelang MotoGP Qatar 2016… Menilik Peta Kekuatan Tim Untuk Meriahnya Balap Perdana
Tidak ada komentar | Mar 17, 2016 -
Perkuat Pasar Sport Honda, CB150R Tingkatkan Market Share Sebanyak 59% Periode Januari – Mei 2014
4 Komentar | Jun 13, 2014
-
Rilis Edisi Khusus, Yamaha Global Luncurkan YZF-R1 2015 Livery Speedblock 60th Anniversary…… Hidupkan Kembali Tema Balap Masa Lalu…….
Tidak ada komentar | Sep 19, 2015 -
Suzuki GW250, Lebih Dekat dengan Jagoan Baru
Tidak ada komentar | Des 18, 2011
About The Author
motomaxone
*Seorang muslim *Seorang suami *Seorang ayah *Seorang publisher (blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi
masih belum terjangkau isi kantong.. 🙁
Keren
gantengan yang mejeng daripada motornya
https://siraya96.wordpress.com/2015/05/28/review-shell-helix-hx7-biasa-tapi-khasiatnya-bertumbuh/
wkwkwk bisa aja.. salam kenal dari jatim
salam dari jatim juga
memang cakep aslinya yamaha movistar tuh… hhehehe 😀
=============
sekedar opini, seberapa bernilaikah kelas budget ayago disaat semua bebek super sudah 150 cc?
http://yudakusuma.com/2015/05/28/disaat-bebek-super-itu-150-cc-mereka-malah-mengeluarkan-budget-ayago-kenapa-yah/
m1 paling cakep loh 😀