Yamaha Kembali Produksi Motor 2-tak? Bidikan Speed Lover Nih….

filano

125ZR

Di indonesia, dunia otomotif roda 2 sudah lama memasuki era 4 tak. Hal ini tak lepas dari kebijakan pemerintah yang ingin secara signifikan menekan polusi udara dari gas buang yang dihasilkan roda 2 generasi sebelumnya yaitu 2 tak.

Banyak ATPM yang saat itu bermigrasi ke mesin 4 tak yang ramah lingkungan dan tentunya secara konsumsi bahan bakar lebih efisien. Namun, berbicara tentang performa tetap saja motor 2-tak adalah yang terbaik. Dengan kapasitas silinder yang sama dengan 4 tak, motor 2 tak mampu mengail kekuatan 2 kali lebih baik dibanding 4 tak.

yamaha-moped

Sebuah informasi mengagetkan saat saya mengunjungi website resmi yamaha negeri sebelah. Sebuah  motor 2-tak dipajang di website resmi dijajaran produl moped lainnya. Ya, produk ini bernama Yamaha 125ZR.

Apakah yamaha akan mengikuti langkah kawasaki dengan menghidupkan kembali motor 2 tak? Ataukah hanya untuk keperluan konsumen yang akan mengikuti kompetisi? Entahlah, yang jelas ini adalah angin segar bagi biker speed lover. Biker yang sejatinya merindukan sensasi kecepatan yang berbeda. Bayangkan, berbekal silinder mini 125cc dan kompresi 6,5:1 Power yang dihasilkan mencapai 12.8kW @8000 rpm dan Torsi maksimum mencapai 16.1Nm@7500rpm. Bandingkan dengan new vixion yang sesaat lalu meluncur, berdaya maksimum 12.2 kW @8.500rpm dan torsi maksimum 14.5 Nm @7.500rpm.

Adalah sebuah angka yang wow dijaman sekarang untuk ukuran moped. Cukuplah untuk harian, akankah juga dipasarkan di indonesia menemani ninja 150 yang notabenennya juga mengusung mesin 2 tak? Toh secara teknologi emisi juga turut ditingkatkan sehingga gas buang lebih bersahabat. (fnc)