PCX Ultimate Excellence Touring, MPM ajak Konsumen Honda PCX Berwisata Pantai di Kota Malang

filano

MotoMaxone.com – MPM Honda Jatim sabtu lalu (5/6) mengadakan Touring PCX ke salah satu wana wisata di Kabupaten Malang. Peserta yang diambil dari para konsumen Honda PCX ini pada akhir pekan lalu diajak bersantai ke Pantai Teluk Asmara.

Bertajuk  PCX Ultimate Excellence Touring ini diikuti oleh 30 peserta yang berasal dari konsumen All New Honda PCX 160 dan pic dealer jaringan Honda wilayah Malang dan sekitarnya.

Kegiatan ini dimulai start dari MPM Malang . Sebelum memulai kegiatan disampaikan terlebih dahulu rute yang akan dilewati dan safety riding seperti teknik berkendara pada saat turing  juga kelangkapan berkendara serta menjaga dan patuh pada protocol kesehatan pada waktu di lokasi seperti wajib memakai masker, menjaga jarak dan sering mencucui tangan.

Rute pertama yang dilalui oleh peserta yakni city Turing keliling kota Malang dan berfoto di icon Malang. Setelah itu perjalanan dilanjutkan menuju pit stop pertama di dealer Panji di Turen kab Malang. Kemudian menuju Pantai Teluk Asmara untuk makan siang dan menikmati keindahan salah satu wisata pantai yang ada di kabupaten Malang dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Sepanjang perjalanan, peserta diajak untuk merasakan kenyamanan berkendara yang tiada banding melintasi berbagai kondisi jalanan perkotaan dan pegunungan  dilibas dengan nyaman dengan mengendarai Honda PCX. All New Honda nyaman dikendarai untuk aktifitas harian maupun jarak jauh berkat posisi berkendara yang dirancang secara ergonomis dengan pijakan kaki yang luas. All New Honda PCX sangat nyaman dikendarai sendiri maupun berboncengan, baik dikendarai pria maupun wanita karena posisi berkendara sudah disesuaikan dengan postur tubuh orang Indonesia pada umumnya.

Sesampainya di Pantai Teluk Asmara, pesertaenilmati makan siang bersama. Selain Turing peserta juga diminta untuk upload foto – foto keseruan kegiatan Turing dan upload di sosial media dengan hastag #touringpcx160malang dan ada 3 hadiah bagi peserta yang beruntung.

“ Kami ingin memberikan pengalaman berkendara kepada konsumen dan juga pic dealer dengan konsep yang fun dengan tetap mematuhi protocol kesehatan yang berlaku . Bagi pic dealer ini juga bisa menjadi ajang untuk menjalin keakraban dengan konsumen.“ kata Jonsen selaku BTL  Supervisor Area Malang  MPM Honda Jatim. (red)