GP Valencia : Alex Marquez Lebih Pantas Dampingi Marc di Repsol Honda

fazziosep

Motomaxone.com – Johann Zarco yang digadang-gadang mengisi tempat yang ditinggalkan Jorge Lorenzo ternyata mengecekawakan di GP Valencia. Pantas saja jika banyak pembalap lain yang mengebutkan bahwa Zarco tidaklah pantas bergabung dengan Repsol Honda.

GP Valencia : Alex Marquez Lebih Pantas Dampingi Marc di Repsol Honda

Seperti yang diungkapkan oleh Aleix Espargaro. Sinyalemen kepantasan Zarco mengisi kursi pembalap Repsol Honda menggantikan Lorenzo dibantah oleh Aleix. Dirinya adalah salah satu yang tidak percaya bahwa Zarco seharusnya diberikan kursi kosong di kubu Repsol Honda.

Dengan hasil balap GP Valencia. Semua menjadi yakin bahwa Alex Marquez yang meraih 2 kali Juara Dunia Moto2 pantas untuk mendampingi saudaranya Marc Marquez sebagai duet pembalap sekandung di Repsol Honda.

Menurut Aleix Esp, bila Repsol Honda memutuskan untuk mengambil Alex Marquez maka itu adalah keputusan terbaik. Karena dirinya juga akan melakukan hal yang sama jika menjadi Honda karena secara kapasitas Alex Marquez sudah sangat mumpuni untuk pantas dipinang Repsol Honda.

Namun Aleix Esp menambahkan, sebaliknya bila ada yang mengatakan Zarco pantas mendapatkan kursi di tim Repsol Honda maka itu tidak benar. Bila Zarco pantas mendapatkan motor RC213V maka dirinya (Aleix Esp) dan Pol Esp lebih pantas sepuluh kali lebih banyak dibandingkan Zarco.

Setelah kans bergabung dengan Repsol Honda tertutup, besar kemungkinan Johann Zarco akan menggantikan Alex di tim Marc VDS Moto2. Dari informasi yang penulis terima, Zarco masih memungkinkan untuk bergabung dengan tim motogp yaitu Avintia Ducati. Namun Zarco secara pribadi menyebutkan tidak ingin mengambil resiko kegagalannya bersama KTM. Bergabung dengan tim yang belum terbukti kualitasnya sehingga lebih suka kembali ke Moto2. (red)

Hasil Balap MotoGP Valencia 2019 :

VALENCIA MOTOGP – RACE RESULTS
POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 41m 21.469s
2 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* +1.026s
3 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) +2.409s
4 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP19) +3.326s
5 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +3.508s
6 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +8.829s
7 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* +10.622s
8 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +22.992s
9 Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +32.704s
10 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +32.973s
11 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18) +42.795s
12 Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory (RC16) +45.732s
13 Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V) +51.044s
14 Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18) +64.871s
15 Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) +76.487s
Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) DNF
Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) DNF
Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP19) DNF
Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V) DNF
Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* DNF
Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) DNF
Michele Pirro ITA Ducati Team (GP19) DNF

About MOTOMAXONE.COM 2757 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Leave a Reply