Yamaha Monster MotoGP 2021 Meluncur, Vinales Ambil Alih Pengembangan YZR-M1

filano

MotoMaxone.com – Yamaha Monster MotoGP 2021 akhirnya diperkenalkan secara resmi. Kita semua sudah tau dua pembalapnya. Yang satu adalah pembalap baru, yang musim 2020 lalu cukup moncer penampilannya bersama tim satelit Yamaha Petronas yaitu Fabio Quartararo dan pembalap lawas Maverick Vinales.

Yamaha Monster MotoGP 2021 Meluncur, Vinales Ambil Alih Pengembangan YZR-M1

Tak ada yang spesial untuk livery motogp dari Yamaha YZR-M1 2021 ini. Mirip sekali dengan livery musim lalu. Namun yang sangat berbeda tak ada lagi sosok Valentino Rossi di tim pabrikan yamaha ini. Rossi sudah didepak menuju tim satelit Yamaha Petronas, tapi tetap dengan perlakuan spesial untuk sang legenda.

Dominasi warna hitam dengan sebagian kombinasi biru. Sponsor utama masih terlihat dengan logo besar kehadiran Monster Energy. Yang sedikit membedakan adalah penampakan beberapa sponsor yang tak lagi nampak terlihat. Seperti sponsor dari Yamaha Indonesi yaitu label Semakin Di Depan. Meskipun tak nampak terlihat, Yamaha Indonesia rupanya masih menjadi sponsor pendukung dari Tim Monster Yamaha MotoGP 2021. Hal ini terlihat dari daftar sponsor pendukungnya.

Hilangnya Valentino Rossi dari garasi tim pabrikan yamaha telah menandai pengembangan Yamaha M1 diserahkan pada sosok Maverick Vinales. Sebuah tanggung jawab yang besar untuk pembalap yang sudah membela Yamaha MotoGP selama 5 musim tersebut.

Sedangkan Quartararo juga patut diperhitungkan. Kendati tak konsisten penampilannya pada musim 2020 lalu, namun potensinya saat sedang dalam penampilan terbaik cukup dinantikan oleh Yamaha untuk memperkuat tim pabrikan yang cukup lama jauh dari persaingan perebutan gelar juara dunia motogp.

Dihadirkannya Quartararo musim ini sangat diinginkan Yamaha untuk menciptakan atmosfer persaingan layaknya saat Lorenzo datang menjadi tandem Valentino Rossi pada 2008 silam. (red)