SUV Baru Itu Bernama ALMAZ TURBO, Ekspansi WULING Bersaing Dengan Produsen Mapan !!

filano

Motomaxone.com – Memang belum genap 2 tahun, Wuling Motor hadir di Nusantara. Produsen mobil asal China ini menurut penulis memang cukup kuat dalam hal modal untuk berinvestasi di indonesia. Satu lagi produk yang setidaknya membuat kita berdecak kagum adalah Wuling ALMAZ TURBO.

Ya… Almaz Turbo ini adalah SUV besutan wuling motor yang sempat dikenalkan namun kabar terakhir akan dirilis resmi minggu depan kalau tidak salah. Itu artinya mobil ini merupakan generasi SUV pertama yang dijual oleh Wuling Motor.

Mesinnya mengusung kapasitas 1.500cc dilengkapi dengan Turbocharger. Transmisinya CVT dengan penggerak roda depan. Sayangnya dengan adanya Turbocharger ini Wuling Almaz Turbo ini hanya menghasilkan power sebanyak 150 dk (Daya Kuda).

Disini sepertinya Wuling akan membidik DFSK Glory 580 (SUV produsen Sokon) meskipun menurut pengamatan penulis kendaraan DFSK ini masih lama untuk bisa menjadi pilihan masyarakat indonesia. Bagaimana tidak, lha wong di Sidoarjo sendiri misalnya.. Diler resminya saja belum dipugar diwilayah sidoarjo kota, masih tertutup rapat dengan tulisan DFSK yang ditutup kain.

Hadirnya ALMAZ 1.5L Turbo LUX CVT ini bisa jadi untuk mengusik pasar produsen yang tergolong mapan. Semisal  Honda dengan CR-V nya, meskipun powernya lebih tinggi 190 dk. Namun tentunya dengan positioning harga yang relatif terjangkau. Namanya saja mobil China, pastinya untuk menguatkan image, sedari awal harus kuat dan pintar dalam memasang harga jualnya, karena disinilah nilai plus nya dalam penjualannya nanti.

Seperti halnya Wuling Cortez 1.8 yang sempat menyedot perhatian karena fitur dibandingkan harganya seperti tidak seimbang. Bagi penulis, mungkin hal tersebut juga akan berlaku untuk Wuling SUV Almaz 1.5 L TURBO ini. Dari desain eksteriornya yang cukup memikat (sporty), desain interiornya juga terlihat cukup banyak fitur yang disematkan.

Pokoknya khas produk China yang memang cukup intens memberikan keunggulan dari segi fitur sedangkan disisi lainnya akan ada yang dikorbankan untuk berbagai kelebihan yang dimiliki Almaz 1.5 L TURBO ini, seperti orientasi performa dan kehandalan mesin yang bisa jadi dikesampingkan. Untuk membuktikannya tentu perlu menunggu beberapa 10 tahun kedepan apakah mobil-mobil besutan Wuling ini bisa menyamai kehandalan mesin seperti yang dimiliki Toyota, Mitsubishi, Suzuki ataupun Honda.. tentu perlu untuk dibuktikan terlebih dahulu.

Ekspansi alias perkembangan/pemekaran/perluasan produsen mobil asal tiongkok ini memang bukan yang pertama kalinya. Sudah cukup banyak produk-produk produsen negeri tirai bambu ini di segmen berbeda yang sudah menuai kesuksesan seperti didunia Gadget dengan hadirkan Xiaomi, Oppo dsb. Namun disegmen otomotif, mungkin Wuling yang cukup berani untuk berinvestasi besar di indonesia… memang ada DFSK namun untuk saat ini masih belum cukup besar terutama jaringan dealer dan aftersalesnya di indonesia.   (red)

GALERI WULING ALMAZ 1.5L TURBO :