Honda BeAT 2021, Tampil Baru Lebih Mewah

lexi

Motomaxone.com – Pembaca sekalian, Astra HONDA Motor menyegarkan tampilan motor skuter matik ‘sejuta pengguna’ andalan mereka Honda BeAT untuk model tahun 2021/22. Bukan dalam bentuk teknisnya, varian baru dikenalkan dengan mengusung warna spesial dan striping baru.

Untuk tipe CBS, BeAT sekarang memiliki warna baru yaitu Dance White Black &  Techno Blue Black yang menggantian corak warna sebelumnya. Selain itu Honda juga mempertahankan warna Hard Rock Black dan Funk Red Black dengan penyesuasian tema saat ini.

Untuk tipe CBS-ISS, BeAT mendapatkan dua varian warna padahal sebelumnya tersedia 3 pilihan warna. Varian yang bertahan adalah Electro Matte Blue dan Garage Matte Black. Bedanya, kali ini keduanya tampil dengan tema Matte alias Doff. Sebelumnya malah tersedia pilihan Glossy atau metalik.

Untuk tipe Deluxe, Honda menambahkan warna baru yaitu Deluxe Brown dan Deluxe Blue dengan mengusung konsep warna Matte/Doff. Sedangkan warna sebelumnya tetap dipertahankan. So, tipe Deluxe sebagai tipe tertinggi Honda BeAT kini memiliki 4 varian warna.

Varian spesial (deluxe) tetap mendapatkan kesan mewah dengan tetap bertahannya emblem 3D dengan patron merah untuk varian warna Deluxe Silver.

BeAT Street..

Selain memberikan penyegaran warna, Honda juga menyegarkannya dengan model stripe berbeda. Konsep desain striping baru ini adalah Urban Art Image. Dimana warnanya sendiri hanya ada dua pilihan yaitu Street Black dan Street Silver.

“Pembaruan warna dan stripe yang spesial pada All New Honda Beat dan Beat Street menjadikan skutik compact, sporty, dan menyenangkan ini dapat terus mengikuti perkembangan kebutuhan masyarakat. Honda Beat series semakin handal menemani di berbagai kegiatan sehingga kami harapkan roda perekonomian kita dapat terus bergulir, sesuai kebijakan pemerintah dengan disiplin protokol kesehatan,” ujar Thomas selaku pihak manajemen AHM.

Sebagai informasi teknis, Honda BeAT hingga saat ini masih menggunakan platform mesin 110cc, SOHC, sistem pengkabutan bahan bakar injeksi PGM-FI dengan mesin eSP. Power maksimum hanya sebesar 8,89 tenaga kuda dan torsi 9,3 Nm. Skuter matik tulang punggung penjualan Astra Honda Motor ini telah lulus standar emisi Euro3.

Selain fitur ACG Starter dan ISS (Idling Stop System), Honda juga membekali BeAT dengan power charger namun hanya tersedia pada varian tipe CBS-ISS dan DELUXE. Dengan daya pengisian sebesar 12W.

Tipe paling murah All Honda BeAT dipasarkan dengan harga Rp 16,665 juta, Rp 17,365 juta untuk tipe CBS-ISS, dan Rp 17,465 juat buat versi Deluxe. Sementara untuk All New Honda Beat Street Rp 17,365 juta (OTR Jakarta). (red)

Foto Lain BeAT 2021 :