Ducati 1199 Panigale, Hi-Resolution Gallery and Beauty Video

Saat awal kali peluncurannya, Ducati 1199 panigale benar-benar membuat mata melirik tak berkedip. Perombakan besar-besaran akan desainnya tak hanya senantiasa dinanti oleh para penggemarnya “Ducati”. Namun juga oleh para penggemar roda dua diseluruh dunia.

Panigale muncul bak bintang fenomenal. Baik sasis dan desain bajunya sangat bertolak belakang dengan pakem Ducati selama ini yang terkenal dengan rangka teralisnya. Tidak untuk Ducati 1199 Panigale, mungkin hal ini juga terpengaruh oleh kedatangan sang maestro balap valentino rossi di tim motogp ducati marlboro.

Panigale benar-benar berbeda. Frame memakai model monocoque revolusioner, mengaplikasikan lampu LED penuh yang diyakini pertama dilakukan pada sepeda motor. Suspensi baru pertama yang diatur secara elektronik disesuaikan pada sebuah motorsport, sistem kontrol pengereman mesin yang pertama, serta juga GPS pertama yang membantu data akuisisi sistem untuk produksi sepeda motor.

Tak hanya itu, Ducati juga membuat ringan motornya sebanyak 9 kg dari berat versi sebelumnya sehingga dari pengurangan berat ini diharapkan Ducati versi baru ini mudah untuk dikendalikan. Tak hanya itu, dari pengurangan berat ini  Ducati mengklaim kenaikan power sebanyak 20hp dari versi sebelumnya.

Pemburu gambar tak akan puas dengan apa yang didapatnya, bila gambar hasil buruannya tersebut masihlah terkesan kabur dan tidak jelas. Ya, begitulah yang saya alami. Sampai saya benar-benar mendapatkannya saat ini. So, patut kiranya dijadikan koleksi pada galeri pribadi blog ini namun pastinya untuk dinikmati bersama berikut juga video yang menggambarkan secara singkat tentang Ducati 1199 Panigale secara singkat, padat dan jelas. Mungkin bisa menjadi referensi bagi sponsor resmi ATPM tanah air. (fnc)

Beauty Video, Courtesy Youtube :

Galeri-2 Ducati 1199 Panigale :

About MOTOMAXONE.COM 4629 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

5 Comments

Kolom Komentar