Astra Catatkan Penghasilan Anjlok di Masa Pandemi

lexi

Motomaxone.com – Pandemi begitu berdampak pada perlambatan ekonomi di banyak sektor usaha. Tak terkecuali, sektor otomotif juga terkena imbasnya. Penjualan produsen mobil dan juga motor merosot sebagai dampak adanya wabah kali ini.

Astra Catatkan Penghasilan Anjlok di Masa Pandemi

Ternyata hal tersebut tak juga dialami oleh Astra International Tbk. Melalui pengumuman kinerja keuangan dari Astra Group didapati kinerja bisnis begitu terkena dampaknya.

Operasi group secara substansial juga dirasakan. Seperti menutup sementara kegiatan manufaktur hingga distribusi barang. Tak lupa jumlah pinjaman juga meningkat signifikan yang direstrukturiasi dalam bisnis keuangan group tersebut.

Penurunan laba yang terjadi pada Astra Group mencapai 79%. Dari sebelumnya mencapai 3,4 trillun rupiah sekarang hanya mencapai 716 milliar rupiah. Penjualan mobil menurun secara nasional yaitu turun 46%. Selama semester pertama tahun 2020 ini hanya mampu menjual 261 ribu unit.

Penjualan mobil dari Astra sendiri turun 45%. Hanya 139.500 unit saja. Namun secara market share cenderung masih stabil yaitu berada diangka 53%. Sedangkan di kuartal kedua 2020, penjualan mobil anjlok 92%.

Tak hanya mobil tentunya. Penjualan motor juga sama saja. Dari data Kemenperin, penjualan motor secara nasional turun 42% di semester pertama 2020. Penjualan motor menurun 40% menjadi 1,5 juta unit. Namun market sharenya naik dari 75% menjadi 77% sekarang.

Bisnis komponen otomotif Astra mencatatkan rugi bersih mencapai 296 milliar rupiah. Hal itu dikarenakan pendapatan dari segmen pabrikan terutama barang OEM (original equipment manufacture) dan suku cadang pengganti REM (replacement market)

Dari kerugian tersebut tentu harusnya tak jadi masalah signifikan dari perusahaan tersebut. Keuntungan dari sektor penjualan mobil dan motor selama ini, begitu juga keuntungan dari penjualan suku cadang hingga dominasi Astra di sektor bisnis otomotif tentu tak akan berdampak pada perusahaan. Semoga kondisi ekonomi indonesia segera pulih.

Sebagai informasi, Astra Group sendiri merupakan gabungan dari banyak perusahaan yang bernaung didalamnya. Seperti industri mobil, ATPM yang tergabung dalam Astra antara lain Toyota, Daihatsu, Isuzu, UD Truck, Peugeot dan BMW. Sedangkan untuk produksi motor hanya Honda yang masuk dalam Astra Group. (red)

About MOTOMAXONE.COM 4627 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Kolom Komentar