Yamaha Terbanyak Sabet Trofi di Ajang Motor Plus Award 2023, XMAX Connected Terpilih Menjadi Motorcycle of The Year 2023

Motomaxone.com – Yamaha terbilang sukses jumat kemarin. Pabrikan motor terbesar kedua di Indonesia ini mendominasi ajang penghargaan prestisius untuk kendaraan roda dua yang diselenggarakan media Motor Plus dengan tajuk Motor Plus Award 2023. MPA 2023 kali ini telah resmi terselenggara pada Jumat (20/10). Yamaha sebagai salah satu pabrikan sepeda motor global di Indonesia, sukses mendominasi jalannya event tersebut dengan perolehan sebanyak 6 Award dari total 11 Award yang diperebutkan. Menariknya, seluruh Award yang berhasil dibawa pulang oleh Yamaha diraih oleh model-model Matik yang ada di kategori MAXi, CLASSY dan juga Generasi 125.More