Modifikasi Digital All New Vario 160 Livery Repsol Honda NSR SP… Beraura Balap !!

filano

Motomaxone.com – Pembaca sobat bikers sekalian, Honda Vario 160 memberikan kesan tersendiri di market kendaran roda dua dikelas motor matic tanah air. Menjadi suksesor dari Vario 150, masyarakat sudah mulai familiar dengan motor yang bila nampak lampu depannya dimalam hari mirip dengan Honda ADV 150.

Meskipun mengusung konsep motor matic. Namun kehadirannya memperbanyak varian motor matic 150-160cc ini membuatnya identik dengan skuter matic yang kencang.. tak kalah dengan PCX 160 atau ADV 150.

Nah.. karena itu, konsep modifikasi dari Vario 160 ini akan sangat pas bila disandingkan dengan sesuatu yang mewakili kecepatan. Salah satunya adalah modifikasi decal dan striping.

Mengutip dari eristodesign menghadirkan modifikasi digital dengan konsep Repsol GP98 di era Tadayuki Okada. Namun penulis lebih familiar corak warna tersebut adalah livery Repsol versi Honda NSR 150 SP yang sempat menjadi raja jalanan di Indonesia.

Khas livery Repsol versi Honda NSR adalah warna hijau tua yang dibalut disekujur cover bodi Honda Vario 160. Corak orange, putih dan merah nampak menghiasi cover bodi samping kiri kanan hingga kebagian depan. Tak lupa sepasang velg juga dibuat orange untuk memperkuat kesan racy.

Sedangkan dibagian cover bodi belakang disamping kiri dan kanan, nampak desain logo sayap khas Honda yang dilengkapi dengan stiker HRC dan One Heart. Tak lupa untuk memperkuat kesan premium dari motor honda disematkan emblem 3D honda wing disamping cover bodi depan.

Cukup sampai disitu.. dengan mempertahankan berbagai sparepart seperti standar pabrikannya. Sebuah inspirasi modifikasi yang cukup simpel namun akan memberikan aura lain bila dipandang mata.

Vario 160 dibekali dengan sistem pengabut injeksi PGM-FI. Dengan mesin 156,9 cc, 4-tak, 4 katup eSP+ dan berpendingin cairan. Perbandingan bore x stroke didapatkan 60×55,5 dengan nilai kompresi 12 : 1. Karakter mesinnya yang cenderung overbore membuktikan bahwa skuter matic honda yang satu ini memang diperuntukkan bagi pengendara yang doyan geber mesin di putaran mesin tinggi.

Power maksimal yang mampu dicapai adalah 15,4 PS di putaran mesin 8.500 RPM dengan torsi maksimal 13,8 Nm di 7.000 RPM. Motor ini sudah mengusung model rangka teknologi baru dari AHM yaitu rangka press eSAF. Dibekali pula dengan sepasang ban gambot ukuran 100/80-14 depan dan 120/70-14 belakang. Sepasang rem depan belakang mengusung model dobel cakram untuk tipe ABS sedangkan tipe CBS, menggunakan rem tromol untuk bagian belakangnya.

Honda Vario 160 ABS Livery Honda Repsol NSR SP. Gimana menurut kalian ? Keren kan.  (~FN)