Mirip Kawasaki Z1000, Inilah Si Motor Tiruan Yamax 400

lexi

Motomaxone.com – Beberapa waktu lagi kita tentu sudah dikagetkan dengan motor tiruan BMW S1000RR asal negeri Cina. Meski nggak kaget karena sudah seringnya meniru model motor lain dibanyak produk. Tapi anda pasti dibuat kagum dengan motor yang satu ini. Sekilas banyak yang akan menyebutnya Kawasaki…

Mirip Kawasaki Z1000, Inilah Si Motor Tiruan Yamax 400

Ya. Kawasaki Z1000 sekilas penulis melihatnya. Tapi lagi-lagi ini motor tembakan alias motor tiruan. Motor yang bikin bingung yang melihatnya. Kawasaki atau bukan ? Yang pasti sangat mengingatkan kita akan Kawasaki Z1000 yang sangar dan gahar itu.

Namun lagi-lagi semua orang yang kagum dibuat mengelus dada. Lagi-lagi motor tiruan. Meniru model Kawasaki Z1000 yang keren nan bengis macam alien itu. Dan tentu yang sudah kagum akan dibuat kecewa. Ternyata motor ini bernama Yamax 400.

Model Yamax 400 ini tentu bakal membuat Kawasaki geregetan. Karena sontak model Z1000 akan menjadi pasaran. Sebagian besar modelnya dimiripkan dengan naked bike kawasaki berkapasitas 1000cc itu. Namun yang ini hanya mengusung mesin 400cc parallel twin.

Sesuai dengan labelnya ‘tiruan’ ternyata tak pula meniru performa Z1000. Hanya sebatas menirukan gaya modelnya saja. Performanya hanya sebatas pelengkap saja.

Meski mengusung mesin 400cc, catatan kecepatan maksimumnya hanya 155 kp/jam. Powernya hanya 27,6 hp @8.300rpm dan torsinya 28 Nm @6.000rpm.

Tapi secara penampilan sudah cukup keren karena hampir sebagian besar all out untuk menirukan model Kawasaki Z1000 itu. Seperti suspensi depan sudah upside down tapi bukan Ohlins. Dobel disc brake depan sudah diaplikasikan meski bukan Brembo.

Usut punya usut ternyata Yamax 400 ini memang buatan Cina. Tapi hanya dipasarkan di Maroko. Harganya 3500 euro atau sekitar 61 jutaan dalam kurs rupiah. Sepertinya semua pabrikan otomotif secara global perlu membuat paten desainnya. Untuk mengurangi plagiat copy paste seperti ini. Yang tentu kurang sehat untuk kompetisi produk. (red)

Foto Lain :