Hasil Kualifikasi GP Jerman 2016, Marquez Cetak Pole Position… Rossi Start ke 3 Lorenzo ke 11

lexi

Motomaxone.com – Kualifikasi GP Jerman 2016 bisa jadi menjadi rangkaian latihan balap yang cukup kacau tahun ini. Kondisi suhu yang dingin membuat track sulit diprediksi bahkan untuk pemilihan ban sekalipun. Beberapa pembalap teratas sukses mengatasi masalah cuaca tersebut tapi sebagian yang lain malah tertimpa sial.

Marquez sukses menggapai pole position kembali. Ini artinya Honda RC213V kembali pada tren positifnya. Bersama dengan Marquez, bisa jadi di Sachsenring tahun ini Honda akan memperpanjang rekor juaranya disini. Tapi perjalanan Marquez bukan tanpa kendala…

Meskipun di posisi ke 2 ada pembalap tidak diunggulkan seperti Hector Barbera, namun diposisi ke 3 ada Valentino Rossi yang juga akan membidik kemenangan kembali setelah 6 tahun absen meraih podium di GP Jerman ini.

Beda Rossi… beda pula dengan nasib yang dialami Jorge Lorenzo. Dalam rangakian Latihan bebas hingga kualifikasi Lorenzo mengalami beberapa kali kecelkaaan yang membuat dirinya banyak kehilangan waktu. Posisi 11 di Kualifikasi 2 menjadi bukti nasib sial yang menimpa Lorenzo… bahkan bisa jadi dirinya tak akan merealisasikan revenge nya setelah mandul di GP Assen lalu. (red)

Hasil Kualifikasi 2 GP Jerman Sachsenring 2016 :

Kualifikasi 2:
1. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 21.160s [Lap 8/8]
2. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 21.572s +0.412s [8/8]
3. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 21.666s +0.506s [4/9]
4. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 21.666s +0.506s [7/8]
5. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 21.738s +0.578s [6/7]
6. Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 21.784s +0.624s [9/9]
7. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 21.858s +0.698s [9/9]
8. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 21.883s +0.723s [9/9]
9. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 21.890s +0.730s [7/7]
10. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 1m 21.892s +0.732s [9/10]
11. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 22.088s +0.928s [3/5]
12. Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 22.346s +1.186s [6/8]

Kualifikasi 1:
13. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 21.783s 289km/h
14. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 21.994s 290km/h
15. Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 22.236s 290km/h
16. Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 22.382s 286km/h
17. Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 22.493s 287km/h
18. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 22.567s 289km/h
19. Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 22.670s 290km/h
20. Loris Baz FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 22.860s 285km/h
21. Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 23.075s 281km/h

About MOTOMAXONE.COM 4627 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Kolom Komentar