Yamaha MT-15, Senyaman Apakah Posisi Berkendaranya ?

filano

Motomaxone.com – Pembaca sekalian, melanjutkan bahasan kemarin tentang Yamaha MT-15. Kali ini penulis membahas soal riding position dari produk terbaru yamaha yang mengusung konsep streetfighter ini. Sebelumnya saat melihat fisik si MT-15 155cc memang ada kesamaan dengan Xabre namun kesamaan itu semakin terbukti kebenarannya saat anda coba naik diatasnya.

Tangki bahan bakar nya berbalut cover tangki layaknya pendahulunya yang kurang laris itu. Namun memang secara model, penulis lebih suka MT-15 yang secara tampilan lebih macho dan keren meskipun minim sudut-sudut tajam dilekukan bodynya, jadi berbeda sekali konsep desainnya si xabre.

Secara model.. tampilan… MT-15 memang mewarisi model global dari Yamaha MT series. Nggak jauh-jauh silahkan bandingkan dengan MT-25, sekilas bakal terlihat lebih mirip, meski untuk saat ini lebih gantengan MT-15 ketimbang MT-25 versi sekarang (2019) serius nggak bohong lho :mrgreen: , cek kalo nggak percaya hehehe… Sudah…sudah… cukup bahas masalah tampilan MT-15 yang memang gen MT series ini.

Lebih lanjut saat penulis mencoba duduk, mencoba riding position motor tersebut ternyata mirip sekali. Yup, jika anda pernah mencoba riding dengan Xabre, maka tak akan terasa berbeda saat anda naik motor Yamaha MT-15.

Saat penulis sudah duduk diatas jok, dimensi tangki bahan bakar yang terbalut cover itu terkesan melebar. Namun yang menjadikan sama dengan xabre adalah tangki bahan bakar MT-15 cukup pendek sehingga membuat anda sebagai pengendara akan terasa dekat dengan setang kemudi. Rasa ini persis dengan saat penulis menggunakan Xabre 150.

Meskipun demikian, lebar setang MT-15 ternyata lebih user friendly ketimbang Xabre yang menurut penulis terlalu lebar macam motor off road. Nilai baiknya, model ergonomi MT15 ini menjadikan jangkauan lengan tangan ke setang kemudi menjadi lebih rileks.

Berbeda dengan rileksnya tangan, dikarenakan ini motor mengusung model streetfighter yang masih mengusung filosofi motor sport, maka hal itu berimbas pada footstep MT15 yang kurang rileks untuk penulis. Pijakan kaki pengendara hampir tegak lurus posisinya dengan jok sehingga memberikan kesan kakinya yang nekuk. Hal ini memang sudah sewajarnya mengingat tangki bbm yang cukup pendek sehingga mau tak mau berdampak pada posisi pengendara yang maju kedepan..

Yang terakhir, bagaimana dengan jok ? bicara masalah riding position tentu tak lepas dari peran jok yang berfungsi sebagai tempat duduk pengendara. Bahkan penulis menjadikan tingkat kenyamanan jok ini sebagai poin penting untuk memilih kendaraan, terutama mobil :mrgreen: , motor juga sih…

Penulis kira Yamaha akan mendesain jok MT15 layaknya NMAX, New R15, atau MT25 yang mana memiliki jok yang lebar sehingga sukses membuat nyaman p*nt*t pengendara. Memang tidak terlalu sempit, namun untuk ukuran penulis ternyata sangat ngepres (terbatas) sekali. Jok MT15 ini bahkan tidak lebih lebar dari si Cyubi milik penulis digarasi rumah. Namun beruntungnya, jok MT15 yang tidak cukup lebar ini terasa lumayan empuk.. levelnya mediumlah.. tak terlalu keras dan juga tak terlalu empuk.

Sedangkan untuk jok boncenger sendiri, space nya terlalu sempit, jadi teringat dengan jok boncenger Nmax dan Aerox 155 yang minimalis ‘sekali’.

Overall secara keseluruhan tongkrongan MT15 ini lumayan Macho, khususnya bagi kalangan pria. Riding Position-nya khas Yamaha yang biasanya menempatkan distribusi berat beban dibagian tengah kedepan. Motor ini juga lumayan tinggi ground clearance nya, hal ini terlihat dari penulis yang lumayan jinjit balet saat berusaha menampakkan kedua kaki ke lantai, dengan postur tinggi badan penulis 171 cm.  

GALERI :