Yamaha Exciter 135 GP 2012, Dibekali Bohlam Halogen lho…

filano

Malam ini sengaja mengunjungi website yamaha di beberapa negara asia tenggara untuk meng-update informasi terbaru dari dari beberapa negara tersebut. Bertemu dengan sosok produk baru nan fresh Yamaha Exciter GP 2012.

Seperti pada beberapa artikel yang membahas jupiter mx, Yamaha Exciter merupakan bagian dari keluarga besar Yamaha T135. Yup, MX nya Yamaha Vietnam. Apa yang baru? Yamaha Vietnam dengan percaya diri mengusung konsep motogp untuk seri produk T135 nya.

Leburan dominasi warna biru menjadi konsep utama Yamaha Exciter 135, menyerupai Yamaha YZR-M1 MotoGP. Jika melihat lebih teliti ke arah headlamp, terdapat perbedaan antara Yamaha Exciter 2012 dengan New Jupiter MX atau negara asia tenggara yang lain.

Yamaha Vietnam lebih serius tentang keamanan berkendara bagi konsumen. Hal ini dibuktikan dengan pengaplikasian lampu utama model H4 HS1 atau Halogen 35 Watt, jenis lampu dengan yang dipakai pada Yamaha Byson dan Vixion di indonesia. Sedangkan New Jupiter MX sendiri masih memakai jenis lampu utama bermodel H6 atau bohlam biasa yang kebanyakan dipakai motor-motor dengan sistem kelistrikan Halfwave/ Semi DC.

Kelebihan model lampu H4 HS1 adalah terletak pada pemasangan yang lebih simpel dan kokoh pun begitu juga awet. Dengan daya 35 watt, tentunya akan membuat sorot lampu lebih terang sebagai penerangan jalan saat malam hari. So, lebih safety brosis. (fnc)