Upgrade Tangki BBM, All New BeAT Bisa Jalan Lebih Jauh

Motomaxone.com – Honda BeAT adalah skuter matik tulang punggung penjualan Astra Honda Motor Indonesia. Hal ini dikarenakan motor merupakan salah satu line up produk AHM yang paling favorit bagi kebanyakan konsumen setia Honda. Tau nggak kalau versi baru All New BeAT ini, kapasitas tangki BBM nya berubah ?

Beberapa minggu llalu AHM resmi merilis All New BeAT dengan varian warna baru. Baik varian CBS dan juga CBS-ISS mendapatkan update warna yang lebih segar secara tampilan. Ada yang mengusung konsep warna Matte dan juga bervariasi stripe baru.

Menjadi motor matik paling favorit tentu memberikan bukti Honda BeAT memiliki kelebihan yang tidak dimiliki motor lain. Berharga hemat hingga ekonomis karena disetting sebagai motor dengan konsumsi BBM yang irit bahan bakar.

Honda masih pede membekali All New BeAT dengan mesin eSP 110cc dengan sistem pendingin udara dan sistem pengkabutan bahan bakar injeksi PGM-FI. Performanya memang termasuk minim, namun secara torsi cukup memuaskan dengan nilai 9,3 Nm pada putaran mesin 5.500 RPM.

Salah satu yang membuat Honda keukeuh mempertahankan mesin 110cc menurut penulis adalah untuk memaksimalkan efisiensi penggunaan bahan bakar dengan berbagai fitur yang dimiliki termasuk Idling Stop System. Tak ayal, BeAT dikenal sangat irit dengan rerata konsumsi BBM 60,6 kilometer per liter.

Nah untuk memberikan pengalaman berkendara dengan BeAT yang berbeda dari generasi sebelumnya, Honda melakukan upgrade pada kapasitas tangki bahan bakarnya. Kini Beat baru dibekali kapasitas tangki 4,2 liter dimana sebelumnya hanya 4 liter saja. Dengan penambahan kapasitas tangki BBM tersebut, jarak tempuh All New Beat secara statistik menjadi meningkat. Maka All New Beat mampu menempuh perjalanan sepanjang 254,52 kilometer sekali pengisian bahan bakar sejumlah 4,2 liter tersebut. (red)

About MOTOMAXONE.COM 4629 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Kolom Komentar