Race MotoGP Jerez, Marc Marquez Untouchable………….

filano

gpjerez_marq_winner

Race motogp seri Jerez spanyol menjadikan sebuah tontonan menarik diawal perlombaan dimulai. Betapa tidak, 3 pembalap pesaing Marquez mencoba memataahkan dominasi record yang ditorehkan Marquez di musim 2014 ini. Pole position 3x diikuti dengan 3x podium di seri balap sebelumnya.

Namun sayang, di sirkuit jerez Marquez bak mendapatkan suntikan motivasi ekstra dari pendukung tuan rumah. So, usaha Rossi, Lorenzo dan Pedrosa menghambat Marquez pun tak membuahkan hasil. Marquez berhasil memperpanjang rekor tak terkalahkannya dengan meraih 4 podium 4 pole position. Bahkan torehan ini telah mengalahkan Valentino Rossi yang mempertahankan rekor sebelumnya.

Jalannya balapan cukup seru diawal pertandingan. Lorenzo yang biasanya dikenal sebagai raja start, membuat blunder sehingga melorot dari seharusnya. Rossi menjadi tercepat ke-4 di sesi kualifikasi memiliki progress cukup signifikan dengan langsung melesat didepan memimpin rombongan. Marquez yang ingin memperpanjang rekor pun sempat kesulitan hingga sempat beradu dengan Rossi maupun Lorenzo.

Disinilah RC213V milik Marquez berperan penting. Tak menunggu waktu lama, duo yamaha dipecundangi dan Marquez pun melesat didepan sendirian. Persaingan sengit terjadi untuk memperebutkan posisi ke-2. Rossi yang dibelakang persis dari Marquez cukup solid mempertahankan posisinya dari kejaran Jorge Lorenzo diikuti oleh Dani Pedrosa.

27 Lap yang harus diselesaikan cukup menguras tenaga semua pembalap, tak sedikit yang mengalami masalah pada motornya hingga tak bisa melanjutkan pertandingan. Tercatat, tim dengan platform motor Ducati cukup banyak yang tumbang brosis. Balik lagi pada persaingan posisi kedua, benar-benar hari yang cukup buruk bagi Lorenzo. Tak malah bisa mendahului Rossi, Lorenzo pun terlihat melambat. Hal ini dibuktikan dari Pedrosa yang akhirnya mampu meng-overtake Jorge Lorenzo yang tak bisa berbuat banyak akibat Yamaha M1 yang kurang kompetitif.

Di beberapa lap menjelang berakhir, Pedrosa semakin cepat dengan semakin mendekati Rossi. Beruntung, tersisa 1 lap terakhir tak membuat Rossi mampu dikalahkan oleh Pedrosa. Rossi yang menyadari semakin dekat dengan Pedrosa membuat strategi bertahan dengan sering kali menutup celah sisi dalam tikungan. Alhasil Marc Marquez memantabkan diri Juara Seri GP Jerez 2014, diikuti oleh Rossi (2), Pedrosa (3) dan Lorenzo (4). (fnc)

GP Jerez, Race, Result
GP Jerez, Race, Result

______________________

Related Posts :

[display-posts category=motogp]