PT. KMI Revealed Kawasaki Z250SL, Naked Bike 250 Single Cylinder !!

lexi

image

Pembaca sekalian, sehari sebelum menjelang mayday (hari buruh international) kawasaki akhirnya merilis secara resmi motor anyar naked bike berbasis mesin Ninja 250RR Mono.
Yup, naked bike kawasaki berkode nama Z250SL seperti yang sudah pernah fnc ulas sebelumnya. Mengutip dari artikel wak ji tmcblog, kode nama SL memiliki arti Super Light Weight yang menitik beratkan pada produk motor 250cc yang ringan untuk dikendarai.

Dibekali basis mesin yang sama dengan Ninja 250RR Mono, Z250SL menggendong mesin 250cc, 1 silinder DOHC dengan kontruksi tubuh naked alias motor telanjang.

Namun sayang peluncuran Z250SL ini seakan sirna dengan booming berita yang membahas gacoan anyar yamaha sport 250 full fairing. Impresi fisik yang terlihat tak berbeda dengan versi fairingnya, Z250SL terkesan ramping nan jangkung.

Kontruksi sasis nya mnggunakan basis teralis yang sekarang ini begitu menjadi tren dikalangan pengguna motor naked bike. Namun bagi fnc kok kurang menarik ya, desain headlamp juga terkesan biasa saja.

Diluncurkan dijakarta, Kawasaki merilis Z250SL dengan banderol harga 38,9 juta (untuk versi non-ABS) dan 44,9 juta (tipe ABS) yang kesemuanya itu OTR Jakarta brosis. Minat…??? (fnc)

________________
Related Post :
[display-posts category=kawasaki]

Posted from phablet android.wp