Pasang Pelindung Dek Tengah MX King 150, Antara Sporty dan Fungsi….

filano

image

Memang cukup dilematis kala kita memiliki produk berlabel sport namun kita juga menginginkan tunggangan multifungsi. Salah satunya seperti yang terjadi pada bebek super Yamaha T150 aka MX King 150.
Dirancang sporty dengan body yang kental beraura sport, pemilik pun menginginkan seperti hal nya mx generasi sebelumnya. Yup, dek tengah harus bisa bawa barang bawaan untuk kebutuhan sehari hari.

image

Meskipun tanpa pelindung pun bisa dipakai untuk menempatkan barang, namun sayangnya ada body samping yang menyatu ke body tengah, dibalut dengan laburan cat dan vernis. Berbeda dengan MX generasi awal yang menggunakan bahan plastik berbeda.

image

Nah, jika keseringan dipake bawa barang bawaan bisa merusak cat dan vernisnya tuh. So perlunya pelindung layaknya Old MX dan New MX 135. Jika model2 pelindung dengan tengah MX generasi lama lebh modis, berbeda dengan Pelindung dek tengah versi vietnam.

Perbedaan disini terletak pada braket yg terlalu merusak kesan sporty motornya sendiri dikarenakan posisi baut dari MX King 150 ini berbeda yaitu 1 baut di bagian atas, maka modifikator pelindung dek tengah pun memakai posisi footstep boncenger sebagai pegangan supaya lebih kokoh menopang beban. Nah, bagaimana menurut brosis sekalian? (fnc)

__________________

Related Post :
[display-post tag=modifikasi]