Modifikasi Honda CB150R Black Raptor Minimalis…. Sentuhan Tegas Cutting Stiker Membuat Si Hitam Polos Lebih Meriah

filano

modif cb150r raptor black

CB150R Raptor Black bagi sebagian besar orang memang dinilai sebagai kombinasi warna yang garang namun menampilkan sisi elegan. Namun tidak dengan beberapa konsumen yang lain yang lebih prefer hanya untuk mengambil dasar warna hitam doff nya.

Untuk lebih membuat meriah tampilan polos black raptor si empunya yang berdomisili dari klaten jawa tengan ini membubuhi modifikasi minimalis dengan memanfaatkan jasa cutting stiker. Garis-garis lekukan body dipertegas untuk menampilkan sudut-sudut tajam dari body motor yang menjadikan kesan futuristik.

Tak lupa warna merah cutting stiker diusung guna memberikan keseimbangan pada warna rangka dan velg yang sudah dilabur merah terang dari bawaan pabriknya. Tak hanya warna merah yang mendukung garis tegas lekukan body, namun warna stiker putih juga memberikan kesan yang sangat mendukung untuk dipadukan dengan dominasi merah rangka teralisnya.

Hmmm jadi deh Modifikasi Honda CB150R Black Raptor dengan konsep minimalis asal klaten ini yang menurut informasinya ditebus dengan harga modif cutting stiker senilai 170ribu ini. Cukup murah nih ketimbang harus mencari ide dan memasangnya sendiri. (~FN)

==============
Contact Person :

Email : fncounter.blog@gmail.com
Invite BBM : 794C91C4
FB : www.facebook.com/fncounter
Twitter : @fncounter_blog
==============