Masalah Rembesan Air Radiator di Honda PCX 160, Apa Tanggapan Honda ?

filano

Motomaxone.com – Sobat biker sekalian. Honda PCX 160 merupakan skuter matic premium buatan Astra Honda Motor yang diplot menggantikan generasi sebelumnya yaitu PCX 150. Namun ternyata beberapa pemilik dari PCX 160 menyampaikan keluhan terkait kebocoran atau rembesan air radiator di bagian komponen water pump. Bagaimana kelanjutannya ?

Keluhan itu disampaikan sejumlah pengguna PCX 160. Terkait rembesan air radiator yang jika dilihat memang membuat risih, dan dianggap bermasalah. Hingga masalah ini menjadi obrolan hangat di beberapa forum otomotif media sosial.

Dilansir beberapa media otomotif, menyebutkan bahwa konsumen yang mereka hubungi telah menyampaikan bahwa masalah rembesan air radiator ini sudah dialaminya sebanyak 4 kali, dan sejumlah itu pula telah mengganti komponen water pump, namun ternyata rembesan itu terjadi lagi hingga saat ini.

Menurut si pemilik PCX 160 tersebut, setelah penggantian komponen water pump yang baru, rembesan air radiator akan terjadi lagi sekitar pemakaian 20 km. So… cara yang dilakukan saat ini adalah mengisi tabung reservoir radiator dengan cairan pendingin jika terlihat sudah sedikit dalam tabung tersebut.

Pemilik PCX 160 tersebut menyampaikan bahwa menurut yang katakan DAM (Honda Jawa Barat), rembesan tersebut normal efek penguapan. Si pemilik PCX 160 berharap, bila memang rembesan air radiator itu aman maka si pemilik PCX 160 ini meminta informasi tersebut disebarkan dalam bentuk berita resmi atau press release dari pihak Astra Honda Motor.

Bagaimana tanggapan Honda ?

Menyampaikan kepada awak media, Honda mengatakan sudah menyelesaikan permasalahan rembes air radiator di komponen water pump Honda PCX 160.

Isu soal rembesan air radiator pada komponen waterpump sudah diselesaikan di jaringan bengkel mereka. “Sejauh ini sudah diselesaikan untuk isu soal rembes water pump oleh jaringan kita. Jadi memang tergantung dari pemeriksaan oleh AHASS bagaimana dan seperti apa treatment khususnya dari masing-masing bengkel,” ucap General Manager Communication AHM, Ahmad Muhibbuddin.

Bapak Muhib pun menganjurkan bila konsumen mengalami hal tersebut maka disegerakan untuk datang ke jaringan dealer maupun bengkel resmi ahass sehingga dapat dilakukan inspeksi lebih lanjut terkait masalah tersebut oleh tim mekanik.

Biaya yang diperlukan untuk inspeksi dan penggantian komponen tersebut disebutkan free alias gratis. Namun ada syarat dan ketentuan berlaku, seperti penggantian komponen water pump dapat dilakukan bila kondisi motor dalam keadaan standar dan belum dilakukan modifikasi. (F4)