KTM Luncurkan Duke 250 dan RC250, Kompetitor 250cc Wajib Waspada Jika Produk Ini Masuk ke Pasar Indonesia

filano

KTM DUKE RC 250

Diluncurkannya KTM Duke dan RC dengan versi kapasitas mesin 200cc tak membuat KTM merasa puas. Meskipun KTM keukeuh dengan klaim dimana versi 200cc besutan KTM tak kalah dengan motor 250cc pada umumnya, kini KTM menambahkan line-up produknya dengan meningkatkan engine displacement yang mereka miliki.

Baru-baru ini KTM merilis 2 varian yaitu Duke dan RC dengan kapasitas mesin 250cc. Model ini disebut KTM akan melengkapi line yang telah mereka miliki sebelumnya yaitu 125cc, 200cc dan 375cc. Kelas ini sengaja diisi KTM guna mengisi kekosongan line up yang terjadi di rentan 200cc ke 375cc. Yup, kelas 250cc masih dianggap memiliki segmen pasar tersendiri meskipun mereka memiliki kapasitas mesin yang sedikit lebih kecil, namu hal itu cukup berpengaruh bagi peminat.

KTM DUKE 250 ENGINE
KTM DUKE 250 ENGINE

Eiiitss… namun tunggu dulu. KTM menyebutkan untuk sementara ini seri Duke dan RC dengan mesin 250cc masih diperuntukkan bagi pasar motor di jepang yang mana sesuai peraturannya motor dengan kapasitas diatas 250cc memiliki pajak yang cukup mahal sehingga untuk memasarkan Duke dan RC 375 misalnya mereka terbentur dengan kebijakan tersebut yang berimbas pada sepi nya pasar KTM di jepang.

Nah bagaimana dengan di indonesia? Melihat dari kebijakan yang bisa jadi sama, diimana motor yang memiliki kapasitas mesin lebih dari 250cc dikenakan pajak tambahan, bisa jadi ketimbang 200cc, KTM Duke 250 dan RC250 malah lebih menjual untuk pasar indonesia, meskipun nantikan jatuh harga nya bisa lebih malah ketimbang versi 200cc, namun tetap saja konsumen dengan segmentasi yang berbeda ~fn yakin masih ada cukup besar di indonesia. (~fn)

___________________

Related Post :