Kenali Gejala Mbrebet Yamaha Vixion OLD, Tangki Penuh Air…………. !!

filano

Pembaca sekalian, senin lalu kebetulan fnc menyambangi bengkel yamaha yang berada di kota tempat tinggal. Kebetulan juga, banyak pula motor-motor yamaha yang nangkring di papan servis motor dikarenakan banyak permasalahan yang terjadi. Bukan hanya servis rutin, namun memang terdapat masalah hingga terpaksa di ‘kandang’ kan.

Berbagai permasalahan unik dan sepele tak lepas dari hari senin kemarin di bengkel resmi yamaha. Para mekanik begitu sibuknya memecahkan masalah satu persatu. Fnc yang berkumpul dengan para pemilik motor bermasalah tersebut pun ‘ngobrol’ untuk mengetahui keluhannya. Yang begitu menarik perhatian adalah problem sebuah motor vixion merah generasi lama.

Saat fnc membuka pertanyaan apa yang terjadi dengan motornya, beliau menjawab ‘akhir..akhir.. iki mbrebet mas lek di gas gede…., gak enak mlayune’. Jika diartikan si empunya mengeluhkan bahwa akhir-akhir ini motor mbrebet saat rpm tinggi. Ditanganilah si vixion merah tersebut oleh seorang mekanik, cek sana sini dengan peralatan bengkel yang lengkap kemudian si mekanik langsung lepas tangki si vixion tersebut.

C360_vixion_fuel_water

Analisa yang tepat ditunjukkan si mekanik saat pengecekan kelistrikan dan komponen sensor tak bermasalah ini artinya terdapat masalah pada pasokan bahan bakar yang masuk ke lubang injector. Benar juga, saat dikuras tuh tangki vixion sambil seliter air ngendor didalam tangki berbentuk sporty tersebut bercampur dengan bahan bakar premium. Jelas saja jika problem mesin mbrebet nggak hilang-hilang.

Rasa penasaran pun datang, kok bisa ya penutup tangki terdapat seal karet untuk mencegah air masuk. Menurut penuturan si mekanik, itulah kelemahan desain penutup tangki lama vixion dan penutup tangki sejenis. Disaat terkena guyuran air, masih memiliki kemungkinan besar air masuk melalui sela-sela penutup tangki, didukung juga dengan penggunaan premium. Bisa jadi bak penampung bahan bakar premium di spbu tempat pengisian pemilik vixion merah tersebut tercampur dengan air yang kemudian ikut masuk ke dalam tangki.

Berbeda jika model penutup seperti NVL yang memiliki pengaman dengan adanya saluran buang air yang mencoba masuk melalui penutup tangki. Model penutup tangki dengan pengaman diyakini si mekanik lebih aman dari kemungkinan air masuk saat mencuci motor misalnya. Bagi fnc, pemilihan bahan bakar yang tepat juga patut diutamakan jika ingin kualitas bahan bakar yang dibeli lebih baik. (fnc)

_______________________

Berita Terkait :

[display-posts category=coretan][display-posts tag=vixion]