Kawasaki Z250 2020 Hadir di Jepang, Indonesia Kapan ??

lexi

Motomaxone.com – Sebelum hadirnya MT-25 generasi kedua kemarin, Kawasaki ternyata sudah lebih dulu merilis Kawasaki Z250 2020. Tapi bukan di indonesia, melainkan di negeri asalnya yaitu jepang.

Kawasaki Z250 model tahun 2020 ini memang mengusung desain rangka yang baru. Rangka yang sama dengan yang digunakan oleh Kawasaki Z400. Yang memiliki platform teknologi dari struktur rangka yang dimiliki oleh Kawasaki Ninja H2. Itu mengapa mereka ‘Kawasaki’ berani mengklaim bahwa bodinya lebih ringan dibandingkan Z250 model lama yang belum mengusung lampu depan LED.

Begitu juga dengan desain knalpot nya yang terbilang mengadopsi model yang sedikit lebih pendek pada bagian silincer nya untuk menguatkan keuntungan dari segi akselerasinya. Sedangkan varian warna yang ditawarkan di Jepang sama dengan varian Z400 nya yaitu Orange dan Hijau yang masing-masingnya dikombinasikan dengan warna hitam. Bedanya dengan model lawas adalah absen nya fairing samping sehingga lebih berkesan Naked Bike nya.

Namun yang menarik adalah meskipun mengusung platform mesin yang sama dengan New Ninja 250, Kawasaki rupanya cukup pintar dengan menempatkan New Z250 tidak se-superior New Ninja 250 dalam urusan performanya. New Z250 dibekali dengan power maksimum yang cukup diangka 37 PS saja, sedangkan New Ninja 250 memiliki power yang lebih wah diangka 39 PS.

Sayangnya, Kawasaki Indonesia rupanya masih adem ayem saja. Terbukti dalam daftar produknya, New Kawasaki Z250 ini belum menjadi bagian dari keluarga besar Kawasaki di Indonesia melainkan Kawasaki masih memasarkan model lama yang desain headlamp nya mirip Z800 itu. Dan juga suspensinya yang belum mengusung model upside-down. Mungkin dikarenakan New Ninja 250 juga belum mengadopsinya pula.

Sedangkan untuk spesifikasi Kawasaki Z250 model tahun 2020 ini diantaranya panjang keseluruhan 1990mm. Lebar keseluruhan 800mm sedangkan tinggi keseluruhan 1060mm. Jarak gandar atau biasa disebut dengan istilah jarak sumbu roda mencapai 1370mm. Tinggi tempat duduk 795mm. Total berat hanya 164 kg.

New Z250 2020 ini dibekali dengan mesin 248cc. Memiliki kontruksi DOHC 2 silinder 6-speed. Power maksimum yang mampu dicapai adalah 37 PS/12.500RPM sedangkan torsi maksimum 22,5 Nm/10.500RPM. Kapasitas tangki bahan bakar mencapai 14 liter, 3 liter lebih sedikit ketimbang generasi Z250 lama yang masih dijual di indonesia saat ini. Bisa jadi hal ini sebagai usaha untuk menurunkan berat total dari motor ini sendiri.

Kawasaki Z250 2019 Generasi Pertama

All Picture NewKawasaki Z250 2020 :