FP4 MotoGP Jerez 2015.. Iannone Patahkan Dominasi Lorenzo

filano

image

FP4 GP Jerez resmi berakhir.. Lorenzo gagal nih brosis memperpanjang dominasinya di Jerez 2015 ini. Dominasi Lorenzo akhirnya berhenti di latihan bebas ke-4 setelah Andrea Iannone sukses mengantarkan Ducati meraih rekor tercepat dengan torehan waktu 1’39.360.

Meskipun menjadi tercepat kali ini, iannone belum bisa terlalu bangga pasalnya rekor waktu yang didapatnya masih terlalu lambat dibandingkan dengan catatan waktu pada FP3 sebelumnya. Di FP4 kali ini Iannone ungguli Lorenzo dengan jarak waktu 0,224 detik dari Lorenzo yang berada di posisi 2.

Di posisi 3 Dovi meskipun perlahan namun pasti tetap kompetitif membuntuti. Sedangkan andalan repsol honda yang masih perkutat dengan penyembuhan cederanya masih cukup kuat dengan mengintai di tempat ke 4.

image

Marc Marquez yang sebelumnya diragukan untuk tampil maksimal rupanya berpotensi menyulitkan di sesi race nanti.. bahkan oleh Repsol honda grip gas sebelah kiri dimodifikasi sedemikian rupa untuk kenyamanan the baby alien. Potensi lebih mengejutkan lagi masih ada pada Valentino Rossi, dengan paket Yamaha M1 yang baik saat ini bisa jadi tak terlalu berpengaruh posisi startnya so.. tunggu perkembangan di kualifikasi nanti brosis.. keep stay tune. (~fn)

image