Event Tahunan Suzuki Indonesia Challenge Ditiadakan ?? Baguslah…….. Banyak Jalan Menuju Roma

filano

Suzuki Indonesia Challenge

Suzuki Indonesia Challenge 2016 Ditiadakan ? Baguslah. Sontak demikian respon FN bergumam dalam hati. Pasalnya kegiatan ini kurang memiliki progress dan nyatanya jika memang digunakan sebagai media promosi utama juga nggak seberapa signifikan kontribusinya.

Salah satu yang mendasari FN membuat opini ini memang bisa di bilang sesuai dengan kenyataan yang ada. Seberapa lama kah Suzuki Indonesia Challenge diselenggarakan ? dan seberapa hebat progress promosinya untuk keseluruhan produk Suzuki. Ini yang perlu menjadi pertimbangan kedepan oleh Suzuki Indonesia.

Toh selama Suzuki Indonesia Challenge di gelar… yang laku kuat juga cuma Satria F150 (karbu) yang memang secara jagad permotoran di indonesia sudah menyandang gimmick motor kencang meski tanpa dipromosikan sekalipun. Pembeli Satria F150 pun menurut FN segmentasinya terbatas… belum cukup disukai secara general oleh semua kalangan.

Nah loh… bagaimana dengan Satria FU 150 FI yang sudah diluncurkan ? bukannya butuh media promosi ?

Yup, namun Satria FU 150 FI sudah banyak berbeda karakter dengan model karbu. Jok nungging dengan kemudi yang terlalu merunduk sudah direvisi Suzuki agar Satria FU 150 FI lebih user friendly dan mengakomodir perjalanan jarak jauh. Bagi FN suzuki sudah cukup berhasil membangun mainset Satria FU 150 FI… kalo tidak percaya silahkan dilihat semua review Satria FU 150 FI di fncounter.com baik itu Test Ride, konsumsi bahan bakar dsb.

So… jika berbicara tentang media promosi kembali lagi dengan target yang dibidik. Sarana balap seperti Suzuki Indonesia Challenge tidak melulu menjadi media promosi produk. Apalagi yang di selenggarakan hanya Satria CUP. Ketimbang membuang percuma anggara untuk Suzuki Indonesia Challenge yang secara progress feedback nya kurang kenapa tidak menggunakan model pemasaran lainnya… seperti ngeramut komunitas lebih intens… gak hanya satu tapi merangkul banyak komunitas untuk membangun image loyalitas.

wpid-img_20150125_113944.jpg

Selain itu pendekatan ke dunia blogsphere harus juga lebih intens tuh. Memberikan product knowledge untuk blogger sehingga bisa disampaikan kepada pembacanya. Jangan berkilah kalau tidak membutuhkan blogger loh ya…. pasukan yang mengatasnamakan laskar suzuki pun juga memanfaatkan blog sebagai media penyampai informasi mereka.. artinya mereka juga blogger. Seperti halnya di jawa timur… beberapa blogger serempak menguji coba Satria FU 150 FI di berbagai daerah… sounding ke pembaca pun menjadi tepat sasaran. Gak jarang pembaca FN yang mengontak via BBM dsb untuk berkonsultasi untuk memili Satria FU 150 FI atau produk yang lain… FN bukannya membela Suzuki atau apalah… dari banyak test yang sudah FN lakukan kan bisa menjadi pembanding produk yang lebih direkomendasikan.

Masih banyak cara lain yang bisa dilakukan suzuki ketimbang hanya fokus menggunakan media balap dan balap sebagai promosinya. Kenapa tidak membuat kemasan event safety riding untuk komunitas suzuki? Kenapa tidak membenahi service excellent di masing-masing dealer suzuki ? kenapa tidak membangun image megah dealer suzuki sehingga calon konsumen yang masuk pun semakin tertarik melihat produk-produknya.

Semua itu hanya secuil masukan untuk digodog lagi dengan matang oleh Suzuki Indonesia… mau mendengar saran FN atau tidak ya monggo saja. So… mungkinkah Suzuki Indonesia Challenge ditiadakan ? bisa jadi 70% ya. Namun untuk opsinya yang kita belum tahu secara pasti… akankah dikemas dengan nama berbeda yang lebih general ? itu boleh saja namun wajib mempertimbangkan jalan lain untuk media menginformasikan produk nya. (~FN)

==============
Contact Person :

Email : fncounter.blog@gmail.com
FB : www.facebook.com/fncounter
Invite BBM : 794C91C4
Twitter : @fncounter_blog
===============