Espargaro Pastikan Bergabung Yamaha NGM Racing 2014 Mendatang…

filano

41espargaro

Di kompetisi balap motogp, pasti banyak yang sudah mengetahui siapa pembalap CRT terbaik. Yup, jawabannya Aleix Espargaro yang membela tim Power Electronics Aspar. Pembalap asal spanyol ini menunjukkan dirinya bahwa dengan mesin CRT sekalipun dia bisa kompetitif dibandingkan tim-tim CRT yang lainnya.

Power Electronics Aspar dibawah kendali Aleix Espargaro bisa jadi merupakan CRT tersukses yang mampu bersaing dengan tim yang menggunakan paket mesin prototype dari pabrikan masing-masing. Bahkan CRT yang satu ini mampu lebih baik baik dibandingkan tim pabrikan Ducati.

Sepertinya 2013 adalah musim terakhit A. Espargaro membela tim Power Electronics Aspar. Pasalnya rumor deras yang meredar menyebutkan bahwa Espargaro akan hijrah ke tim CRT lainnya yaitu NGM Mobile Forward Racing mulai 2014 mendatang. Kedatangan aleix espargaro kali ini akan menemani Colin Edward dalam bersaing dengan tim2 motogp lainnya.

Kepindahan Espargaro ke NGM Racing memunculkan pula spekulasi kepindahan Nicky Hayden ke tim Power Electronics Aspaar. Mengingat bagi Hayden, sebisanya akan bertahan di kompetisi motogp dibanding harus meyeberang ke kompetisi World Superbike.

Oh ya, NGM Mobile Forward Racing telah mencapai kesepakatan bahwa mulai musim 2014 nanti akan menyewa paket mesin dari Yamaha. Bukan hanya mesin, namun rangka turut menjadi paket sewa tersebut, NGM sendiri hanya perlu menyesuaikan fairing yang bakal digunakan. (fnc)