Edyannnn……. Pajak Barang Mewah Moge Alami Kenaikan 50%, Siap-siap Harga Melambung Nih…..

filano

r60

Belum juga banyak pemain diproduk motor gede dengan kubikasi mesin 500cc keatas, pemerintah diakabarkan akan menaikkan PPnBM yang rencananya akan dimulai akhir januari 2014 ini. Ini artinya, bagi konsumen moge harus rela nih merogoh gocek lebih dalam lagi.

Menurut dokumen tentang Peraturan Pemerintah yang didapat oleh media dapurpacu, menyebutkan adanya perubahan atas PP41 Tahun 2013 tentang besaran PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah). Perubahan PP41 Tahun 2013 tersebut terkait tentang PPnBM sepeda motor dengan kubikasi 500cc keatas akan meningkat dari sebelumnya 75% naik menjadi 125%.

Kenaikan PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) sebanyak 50% tersebut jelas akan berimbas pada produk moge yang dijual dipasaran mengalami kenaikan harga sebagai penyesuaian kenaikan pajak tersebut. Jelas kenaikan pajak ini nantinya akan dibebankan pada konsumen selaku pembeli.

Kenaikan pajak itu sendiri pun bagi fnc berada diposisi yang dilema. Disisi lain, konsumen moge kebanyakan merupakan masyarakat yang memiliki tingkat ekonomi atas, yang harusnya tak akan keberatan dengan kenaikan harga barang yang akan dibelinya. Disisi yang lain pula, kenaikan pajak tak menyehatkan dalam perkembangan dunia otomotif roda dua itu sendiri. (fnc)

_______________________

Berita Terkait :

[display-posts tag=moge][display-posts category=otomotif]