Ducati Targetkan Podium di GP Argentina Tanpa Kekuatan Penuh

filano

dovi

GP Argentina secara perdana akan digelar minggu ini, tentunya bagi para pembalap ‘muda’ ini adalah pengalaman pertama mereka untuk menaklukkan sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina.

Kesuksesan Dovizioso bersama ducati naik podium 3 di seri Austin lalu membuat kepercayaan dirinya semakin berlipat. Momen tersebut adalah podium pertamanya sejak bersama ducati motogp. Dovi begitu optimis bahwa tim nya sudah berjalan di arah yang baik untuk lebih kompetitif bersaing dengan tim pabrikan.

Perlu diketahui bahwa hasil podium 3 di GP Austin menjadikan tim ducati mendapat pemberlakuan regulasi baru open class dimana harus dikurangi untuk jatah bahan bakarnya menjadi 22 liter dari sebelumnya 24 liter. Tentunya hal ini akan menjadi perbedaan signifikan jikalau Ducati tidak bisa memaksimalkannya.

Untuk kali ini di GP Argentina, Dovizioso akan ditemani oleh Andrea Pirro yang merupakan test rider ducati sebagai pengganti Cal Crutchlow yang dibekap cedera dislokasi tulang jari nya. Tentunya motivasi besar Ducati dan Dovi ini tidak akan sendirian, mengingat Honda pun lebih ‘confident’ berbekal kesuksesan di 2 seri awal, sedangkan duo yamaha juga memiliki ambisi membalas kegagalan mereka naik podium di Austin, Texas, USA. (fnc)

________________

Related Post :

[display-posts category=motogp]