Dokter Gila… Julukan Baru Valentino Rossi dari Luca Cadalora

filano

rossi-yamaha-luca-cadalora

Julukan Baru Valentino Rossi adalah Dokter Gila. Pembalap yang dikenal dengan sebutan The Doctor bukanlah pembalap bintang biasa. Inilah yang diyakini oleh salah seorang mantan pembalap dengan rekor 34 win, 72 podium dan 3 world champion. Yup, mantan pembalap yang pernah mengecap 3x juara dunia di kelas GP250 dan GP125 ini sekarang menjadi pelatih Rossi di yamaha.

Adalah Luca Cadalora yang menyebutkan Rossi bukan hanya berjuluk the doctor namun lebih ekstrim sebagai The Frankenstein alias Dokter Gila. Cadalora yang kini mulai bekerja penuh untuk Valentino Rossi menyebutkan bahwa Rossi adalah orang yang menyenangkan, begitu juga dengan Cadalora yang merupakan orang baru.

Memulai kerjasama di Misano lalu, keduanya mulai akrab dan saling mengerti dan bekerjasama satu dengan yang lainnya. Cadalora yang pernah mengecap Juara Dunia kini bekerja untuk Sang Juara Dunia MotoGP Valentino Rossi.

Bertemu dengan Rossi mengingatkan Cadalora pada beberapa pembalap legenda. Bahkan mereka (pembalap legenda) seperti terlihat menyatu didalam diri Valentino Rossi. Menurut Cadalora, Rossi adalah sosok pembalap yang benar-benar fokus pada tujuannya, mengingatkan Cadalora pada Eddie Lawson sang legenda balap motogp yang mengecap 4x juara dunia di era  GP 500 cc dengan menggunakan motor YZR500 dan NSR500.

Eddie Lawson 1989
Eddie Lawson 1989

Aksinya di lintasan sangat mematikan lawan seorang Valentino Rossi bagi Cadalora sama dengan legenda suzuki motogp Kevin Schwantz. Schwantz bersama RGV500 nya sempat mengecap juara dunia 1x di tahun 1993. Bersama Schwantz Suzuki begitu diperhitungkan sebelum era Kenny Roberts dan Sete Gibernau yang meneruskan kejayaannya.

Tak hanya bertindak sebagai rider, namun kapasitasnya berimprovisasi, menganalisa dan memberikan masukan tim layaknya mekanik dianggap Cadalora mirip dengan legenda motogp Wayne Rainy. Wayne Rainy adalah pembalap legenda yamaha motogp yang pernah menjadi juara dunia bersama YZR500 selama 3 musim berturut-turut yaitu periode tahun 1990-1992, namun karirnya berakhir setelah terjadi kecelakaan.

Mick Doohan MotoGP
Mick Doohan NSR500

Satu lagi sifat Rossi yang menjadikan dirinya sukses adalah keras kepala, semangatnya untuk pantang menyerah meskipun sering kali kalah cepat dengan pembalap muda mengingatkan Cadalora  kepada Mich Doohan. Mich Doohan juga berstatus sebagai pembalap legenda motogp. Doohan mencetak rekor kemenangan 5 kali beruntun di era GP500 dalam periode tahun 1994-1998. Namun setahun kemudian di 1999 kecelakaan hebat menimpanya tepat di seri Jerez 1999 sehingga membuatnya memutuskan tidak balapan lagi, namun semangatnya untuk tetap terlibat di dunia balap tidak pernah padam. Tim yang pernah di bela Valentino Rossi di kelas GP500 yaitu Nasstro Azzuro Honda adalah tim yang dibentuk Mich Doohan. Jeremy Burgess yang merupakan mekanik setia Mich Doohan juga akhirnya menjadi mekanik Rossi dalam waktu yang cukup lama.

Pantas saja Rossi dijuluki Dokter Gila karena sejarah karirnya bisa jadi akan melebihi pendahulunya hingga Rossi pensiun dari motogp dengan catatan manis. (~FN)