Detail Foto Honda CBR250RR….. Keren Maksimal !!!

fazziosep

Motomaxone.com – Ciputra World Jakarta ibarat mendapat serangan mendadak. Masyarakat hingga media dan blogger berjubel untuk menyaksikan dari dekat sosok All New Honda CBR250RR 2016. Wujud aslinya benar-benar sesuai ekspektasi kita selama ini yang mengacu pada model ptorotype yang diperkenalkan di jepang beberapa bulan yang lalu.

Mengutip gambar dari rekan blogger mas Iwan FN dapatkan semua detail foto CBR250RR ini. Memang menjadi berkah yang berdomisili di sekitaran jakarta sehingga bisa menghadiri peluncuran perdana di dunia produk Astra Honda Motor tersebut.

Tampang CBR250R yang kurang berbumbu sporty ditinggalkan jauh-jauh. Honda lebih all out dengan konsep Sport Tulen yang sebenarnya meskipun nantinya desain ini menjadi kurang bersahabat untuk boncenger. Namun apalah fungsi boncenger, toh sport tulen 250cc ini lebih sering dan banyak dijumpai digunakan sendirian.

All New CBR250RR secara sekilas nampak Bengisnya. All Futuristic Desaign diusung Honda untuk membungkam cibiran haters yang sering kali menyudutkan CBR250R sebagai produk tak laku di segmen Sport 250cc. Kini saatnya generasi penerus dengan embel2 “RR” mencoba mengubah sejarah lesunya sport 250cc Honda selama ini. (red)

Mega Gallery All New Honda CBR250RR :

 

About MOTOMAXONE.COM 2757 Articles
*Seorang Muslim *Seorang Suami *Seorang Ayah *Seorang Publisher (Blogger) *Seorang penyuka otomotif dan teknologi informasi

Be the first to comment

Leave a Reply