TVS Apache RTR 200 4V Resmi Dirilis 21 Januari Mendatang… Apa Yang Baru ??

filano

TVS-Apache-RTR-200-4V

Fncounter.com – Apa kabar TVS Indonesia? Di Januari 2016 ini rupanya akan ada agenda peluncuruan produk baru yang bakal dirilis TVS dalam waktu dekat. Seperti yang pernah FN sampaikan sebelumnya tentang produk anyar TVS, Apache 200 akan resmi dipasarkan !!

Yup, TVS Apache RTR 200 4V akan memulai debutnya di pasar indonesia nanti per 21 Januari 2016. Sehari berselang setelah peluncuran produk yang sama di india pada tanggal 20 januari. Apa yang bakal ditawarkan oleh produk yang satu ini?

Masih menjadi misteri brosis. Apache 200 akan melengkapi varian TVS Indonesia yang sudah ada saat ini diantaranya Apache RTR 180 dan Apache RTR 160. Namun beberapa informasi yang FN terima, akan ada teknologi baru dari mesin 200cc yang diusungnya. Apakah itu? Yah tunggu saja nanti jelang rilis resminya. Entah mengusung teknologi 4 klep dengan 1 camshaft dsb masih akan menjadi kejutan.

Bagaimana pangsa pasarnya? Pangsa pasar TVS sebenarnya tak jauh berbeda dengan produk Bajaj. Bahkan lebih banyak yang berminat pada produk Bajaj ketimbang TVS. Namun keunggulan dari aftersales yang tersedia bisa menjadi pilihan bagi konsumen untuk melirik produk yang satu ini. Toh pilihan produk 200cc saat ini hanya diisi oleh Pulsar 200NS. So, diferensiasi produk berbeda brand ini akan memudahkan konsumen memilih yang lebih disuka. (~FN)

==============
Contact Person :

Email : fncounter.blog@gmail.com
FB : www.facebook.com/fncounter
Invite BBM : 794C91C4
Twitter : @fncounter_blog
===============