The Fish VS The Shark….. Tema Helm Baru Valentino Rossi Jelang GP San Marino Jaring 1,7 Juta Voters Dukung Battle Rossi dan Lorenzo

lexi

Rossi-Lorenzo Misano

Kesampingkan sejenak Marc Marquez dalam persaingan titel juara dunia 2015 motogp kali ini, karena aksi jatuhnya di silverstone lalu memupuskan pembalap berjuluk the baby alien untuk mengejar ketertinggalan. Bursa battle yang paling seru dan dinantikan ada dalam kubu yamaha factory sendiri. Baik Rossi dan Lorenzo, masih memiliki kans juara dengan bersaing ketat hingga akhir musim. GP San Marino Misano kali ini dibikin spesial Valentino Rossi dengan merilis desain helm terbarunya dengan tema The Fish vs The Shark………!!

The fish… digambarkan sebagai seekor ikan yang tetap tenang menghadapi kejaran pemburu yang digambarkan sebagai The Shark dalam desain helm Valentino Rossi tersebut. Siapa the fish? Ikan kecil lucu dan imut ini menyandang warna kuning yang tentu saja menjadi warna kebesaran Valentino Rossi sendiri, semakin jelas karena si ikan ini dibaleli nomor punggung 46.

misano helmet

Siapa the shark ?? Sebenarnya the shark bisa diartikan siapa saja pembalap dibelakang Rossi yang siap memburu untuk kegagalan Rossi naik podium di depan publiknya sendiri. Namun dikarenakan persaingan juara dunia mengerucut pada 2 pembalap saja, maka the shark dalam hal ini digambarkan sebagai Jorge Lorenzo yang mengintai dengan bekal pole position di sesi kualifikasi tadi malam waktu indonesia.

rider battle misano

Bagi rossi, bekal start di posisi 3 sudah cukup lumayan untuk mempertahankan jarak dengan 2 lawan didepan Lorenzo dan Marquez. Namun berbicara hasil akhir, Podium 1 adalah mutlak menjadi target Rossi kali ini yang beraksi didepan pendukungnya sendiri. Bursa battle inipun dijadikan ajang voting untuk memprediksi siapa pemenang antara The Fish vs The Shark. Hasil voting yang inipun nyatanya cukup seru dengan menempatkan Valentino Rossi sebagai pembalap dengan 80% dukungan. Sedangkan Lorenzo hanya mendapatkan 20% dukungan dari para voters. Nah kalo brosis pembaca sekalian dukung siapa nih….. (~fn)

==============
Contact Person :

Email : fncounter.blog@gmail.com
Invite BBM : 794C91C4
FB : www.facebook.com/fncounter
Twitter : @fncounter_blog
___________________

Related Post :
[display-posts tag=motogp]