Satria FU Ready Stock di Bulan Desember

filano

Penurunan penjualan Suzuki memang dilihat dari daya jual sang jagoan mereka yaitu Suzuki Satria FU 150. Karena satria fu merupakan produk yang menjadi tulang punggung sukses nya penjualan Suzuki di indonesia.

Faktor penyebab terpuruknya penjualan satria fu di bulan november adalah akibat banjir di thailand. Dari data AISI menyebutkan pula bahwa penurunan penjualan ayam jago ini sangat drastis dari 20.000 per bulannya menjadi 3.000 an. Pantas saja, beberapa minggu lalu tiap saya melihat dealer-dealer Suzuki di wilayah Malang tak ada produk yang satu ini. Padahal Satria FU yang paling utama dipajang di showroom dealer Suzuki di Malang.

Melalui internal Suzuki Indoensia yang memberikan keterangan pada otomotifnet, menyebutkan “Tapi turun hanya bulan November saja, bulan ini dan kedepannya sudah normal kembali”. Ini berarti mulai desember ini produksi satria fu bisa kembali normal dalam memenuhi keinginan konsumen. Mungkin yang masih diutamakan adalah di wilayah ibukota pastinya karena saat saya melihat di showroom dealer Suzuki di Jl. Soekarno Hatta dipojok tugu pesawat masih belum ada Si Ayam jago yang dipajang di barisan depan showroom tersebut. (fnc)