Kawasaki Surapita Unitrans Perkenalkan Kawasaki W175 di Surabaya , Harga OTR Jatim 32-33 Jutaan

filano

Motomaxone.com – Pembaca sekalian, tepat hari ini (8/12) Kawasaki Jawa Timur Surapita Unitrans memperkenalkan secara resmi motor baru retro klasiknya yaitu Kawasaki W175 di Main Diler Kawasaki di Jemursari, Surabaya. Motor yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar motor klasik ini akhirnya hadir juga di jawa timur.

Desainnya mengusung gaya motor klasik British Naked Motorcycle di era 1950-an. Diluncurkannya Kawasaki W175 ini membuka lembaran baru bagi Kawasaki yang dalam catatan admin kembali menjadi Pioner di kelasnya karena memang untuk saat ini hanya Kawasaki yang bermain di kelas ini.

Bagi masyarakat yang terbiasa melihat tampang motor sport yang serba canggih, kesampingkan dulu jika anda melihat Kawasaki W175. Cita rasa klasik yang dihasilkan oleh W175 ini seolah membuat yang melihatnya kembali ke masa lalu. Begitu juga dengan admin, meskipun kurang berminat dengan motor retro, entah kenapa melihat Kawasaki W175 ibarat menghidupkan kembali aura motor jadul jaman dulu.

Namun bukan kawasaki jika tidak menjual kualitas. Bicara kualitas, tentu kita insan otomotif di indonesia sepakat jika Kawasaki yang paling konsisten menyajikan produk yang jarang sekali mengecewakan konsumennya.

Press Conference Manajemen Kawasaki Surapita Unitrans

Mengusung segmen motor retro, Kawasaki W175 tidak mengumbar performa tinggi layaknya motor naked sport. Gaya retro yang diusung diklaim sangat pas untuk kendaraan komuter sehari-hari. Mulai dari riding position yang tentu lebih bersahabat hingga performa motor yang dirasa cukup untuk motor berkapasitas mesin 177cc.

Meskipun bergaya retro, Kawasaki tetap memudahkan penggunanya dengan dibekalinya W175 dengan starter elektrik sehingga tetap memberikan kenyamanan dan kemudahan untuk memakainya.

Dibekalinya W175 dengan mesin 177cc tidak lantas membuat motor yang mengusung pengkabutan bahan bakar karburator ini dikatakan boros. Karburator bertipe Mikuni VM24 yang diklaim memiliki kontribusi dalam menghasilkan performa di torsi rendah hingga menengah ternyata mampu membuat konsumsi bahan bakarnya menjadi efisien dalam artian hemat bahan bakar dan emisi gas buangnya rendah.

Dari segi fisik, penggemar motor retro bakal dimanjakan dengan kehadiran Kawasaki W175 ini. Suspensi depan dengan pelindung, suspensi belakang ganda, velg jari, lampu depan bulat khas motor jadul dengan multi reflektor, spido full analog, rem tromol (belakang) hingga tangki bahan bakar berdesain teardrop membuat mata anda mendapatkan pemandangan berbeda dibandingkan produk modern masa kini yang penuh dijejali dengan instrumen digital.

Dari modelnya, tentu motor klasik Kawasaki W175 ini memiliki segmentasi khusus para penggemar motor retro / klasik. Namun kawasaki sangat yakin, motor ini bakal cepat diterima pasar mengingat modifikasi retro otomotif roda dua juga begitu digemari saat ini. Admin pun juga sependapat, kehadiran Kawasaki W175 memberikan angin segar bagi para peminat motor klasik. Tidak perlu restorasi yang juga menyedot biaya yang cukup mahal namun dengan mesin lama yang masih dipertahankan, W175 memberikan cita rasa motor klasik dengan produk baru baik dari segi body , suku cadang hingga mesinnya sendiri. Jadi nggak perlu takut bawa motor klasik yang biasanya sering mogok kan…

Penghargaan Konsumen Pertama Kawasaki W175 di Jawa Timur

Diperkenalkan di surabaya, Kawasaki Surapita Unitrans juga memberikan informasi terkait harga OTR Jawa Timur untuk Kawasaki W175.

Tipe Standar Kawasaki W175 memiliki varian warna putih polos dibagian tangki bahan bakarnya. Yup varian standar ini hanya memiliki satu pilihan warna saja dan dibanderol dengan harga Rp. 32.210.000,-

Sedangkan versi Special Edition (SE) memiliki 3 pilihan warna. Untuk versi SE ini menurut admin lebih menarik dipandang karena lebih variatif. Versi SE W175 ini dibanderol Rp. 33.620.000,- OTR Jawa Timur. (red)